Bagikan:

JAKARTA - Google meluncurkan deretan fitur baru yang berguna untuk menghemat waktu dan uang penggunanya saat berbelanja online.

Fitur pertama memberikan pengguna kemampuan untuk melacak riwayat harga di ponsel dengan cepat. Fitur ini akan hadir pertama kali untuk pengguna Chrome di Android, dan beberapa minggu kemudian hadir untuk pengguna iOS.

Dengan adanya fitur itu, pengguna akan melihat penurunan harga terbaru alias diskon yang disorot di bagian atas setiap halaman saat membuka Chrome, sehingga memudahkan pengguna untuk mengidentifikasi item mana yang sedang dijual.

Diklaim, fitur belanja online terbaru Google ini bertujuan untuk mengalahkan pesaingnya Microsoft, yang belum lama ini juga meluncurkan ekstensi belanja untuk browser Microsoft Edge-nya. Di mana fitur pelacakan harga dirancang serupa untuk menghemat uang pengguna.

Melansir Digital Trends, Jumat, 17 Desember, pengguna terkadang ragu-ragu untuk membeli barang karena harga yang mahal. Kemudian mereka hanya menyimpannya di keranjang, dan lupa untuk kembali melihatnya.

Google akan mempermudah pengguna untuk kembali ke keranjang belanja, guna memastikan mereka dapat menghemat uang dengan adanya informasi pembaruan harga barang yang mereka inginkan.

Namun, jika pengguna tidak menyukai belanja online dan hanya suka mengikuti tren baru, aplikasi Chrome di seluler akan hadir dengan integrasi Google Lens yang memungkinkan pengguna menggunakan kamera untuk melakukan penelusuran item terbaru di etalase dan tab.

Fitur tersebut juga akan hadir untuk desktop. Ke depannya, pengguna dapat mengklik kanan gambar dan kemudian memilih opsi "Telusuri gambar dengan Google Lens" untuk melakukan pencarian visual produk yang relevan di dalam gambar itu.

Tentu saja fitur itu sangat berguna jika pengguna ingin mencari barang dari majalah, brosur dan media iklan lainnya.