Bagikan:

YOGYAKARTA - Perusahaan teknologi Google disebut sering melihat lokasi yang dikunjungi penggunanya melalui Maps yang digunakan di perangkat pengguna layanan tersebut.

Tidak hanya memantau lokasi Anda saat ini melalui Google Maps, perusahaan yang berbasis di California tersebut kerap melihat riwayat perjalanan Anda dari titik yang ada di Google Maps.

Pasalnya, saat Anda mengaktifkan fitur lokasi dan menggunakan Google Maps secara otomatis titik lokasi Anda akan terekam dan tersimpan di basis data Google.

Untuk menghindari hal tersebut, banyak pengguna yang memilih untuk menonaktifkan fitur lokasi di perangkat smartphone mereka dan menggunakan Google Maps seperlunya saja.

Namun, cara tersebut tidak dapat menghapus data pribadi Anda yang telah dimiliki Google. Oleh karena itu, pengguna harus menghapus Riwayat Lokasi Anda yang sudah tersimpan di Google.

Untuk melakukannya, di bawah ini tim VOI telah merangkum langkah-langkah yang dapat Anda lakukan untuk menghapus Riwayat Lokasi pengguna yang tersimpan di Google Maps.

Cara Menghapus Riwayat Lokasi

Untuk menghapus riwayat perjalanan yang Anda lakukan dan tersimpan di Google, pengguna dapat membuka laman myactivity.google.com untuk mengetahui riwayat perjalanan Anda yang disimpan oleh Google.

Selanjutnya, pilih menu "Location History", dan pilih "Manage Activity". Pada bagian selanjutnya, pengguna dapat menggulir ke bawah dan cari bagian "Time line".

Setelah itu pilih riwayat lokasi yang ingin Anda hapus dengan memilih salah satu bagian lokasi, kemudian klik hapus dengan pilih ikon tong sampah yang tersedia.

Menghentikan Pelacakan Lokasi

Selain menghapus riwayat lokasi yang Anda kunjungi dari Google, pengguna juga dapat menghentikan pelacakan lokasi Anda saat menggunakan produk mereka, seperti Maps, Chrome, dan lainnya.

Namun, Anda dapat menghentikan pelacakan yang dilakukan oleh Google dengan menjeda Aktivitas Web dan Aplikasi Google dengan membuka myactivity.google.com.

Selanjutnya, pilih menu "Web & App Activity", kemudian klik "Manage Activity", dan klik ikon nonaktif pada menu "Web & App App Activity".

Pada halaman selanjutnya, Anda akan melihat halaman peringatan yang menjelaskan apa saja yang akan terjadi setelah Anda menjeda pelacakan aktivitas web dan aplikasi Anda di Google.

Jika Anda tidak memiliki masalah dengan peringatan tersebut, pengguna dapat klik "Pause" untuk menghentikan pelacakan lokasi aktivitas Anda oleh Google.

Dengan melakukan langkah-langkah di atas, maka riwayat lokasi dan aktivitas yang Anda lakukan tidak akan tersimpan dari Google, sehingga data pribadi Anda menjadi aman.