Bagikan:

JAKARTA - Mazda baru-baru ini melaporkan penjualannya selama November 2024 di Amerika Utara sebanyak 33.422 unit atau naik hingga 20,5 persen.

Melansir dari laman resmi Mazda USA, Jumat, 6 Desember, capaian tersebut merupakan rekor penjualan terbanyak pada periode November. Tidak hanya itu, pabrikan yang berbasis di Hiroshima, Jepang ini memperoleh tren kenaikkan dalam tujuh bulan berturut-turut.

Dari total tersebut, negara Kanada menyumbang 5.699 unit pada bulan lalu atau naik 15,3 persen dibandingkan perolehan tahun lalu pada periode yang sama.

Sementara itu, negara Meksiko memperoleh penjualan hingga 13.684 unit atau naik 59 persen dibandingkan bulan November tahun lalu.

Mazda CX-5 masih menjadi yang terlaris dalam regional tersebut dengan bukukan penjualan 8.733 unit, diikuti oleh model lain seperti CX-50 sebanyak 7.072 unit, dan CX-30 sebanyak 6.844 unit.

Kemudian, model SUV besar CX-90 memperoleh total penjualan 4.883 unit selama November 2024 dan Mazda3 menjadi salah satu pilihan terlaris di Amerika Utara dengan berhasil terjual 3.272 unit.

Tidak kalah dengan model lainnya, mobil bergaya roadster ikonik MX-5 Miata berhasil terjual hingga 798 unit, sekaligus mencatatkan rekor penjualan terbanyak di bulan November sejak 2006.

Selama sebelas bulan di tahun ini, Mazda berhasil menjual sebanyak 384.181 unit atau naik 18,6 persen dibandingkan torehan tahun lalu pada periode yang sama.

Sepanjang tahun 2024, SUV CX-5 rerap menjadi primadona pada konsumen di wilayah tersebut dengan berhasil terjual 122.954 unit, diikuti oleh CX-30 berjumlah 87.640 unit, dan CX-50 sebanyak 73.358 unit.

Melengkapi lima terlaris model terlaris 2024, adalah CX-90 yang berhasil memperoleh penjualan 48.681 unit dan Mazda3 hingga 34.839 unit.