JAKARTA - Hasil kurang mengesankan didapat dari hatchback terbaru MG3. Baru-baru ini, mobil tersebut memperoleh hasil bintang tiga dalam uji tabrak dari Australasian New Car Assessment Program (ANCAP).
Saat uji tabrak, generasi kedua MG3 ini mendapatkan perolehan nilai yang berbeda-beda pada tingkat perlindungan untuk penumpang dewasa maupun anak-anak.
Chief Executive Officer ANCAP Carla Hoorweg, mengatakan skor dalam beberapa area cukup baik, namun ada sejumlah aspek yang harus ditingkatkan sehingga pihaknya mendorong merek untuk mempertimbangkan lebih lanjut terhadap sisi keselamatan pada hatchback tersebut.
“Skor keselamatan MG 3 cukup baik di beberapa area, khususnya perlindungan pengguna jalan yang rentan, namun masih ada sejumlah peluang bagi MG untuk memberikan peningkatan keselamatan dan kami mendorong mereka untuk mempertimbangkan temuan ini dalam peningkatan kendaraan di masa depan,” kata Carla dalam laman resmi ANCAP, Rabu, 23 Oktober.
BACA JUGA:
Dalam uji keselamatan tersebut, mobil ini memperoleh nilai 72 persen dalam kategori Adult Occupant Protection dan memperoleh poin tinggi dalam perlindungan pengemudi uji tabrak samping.
Meskipun demikian, terdapat kekhawatiran dalam gaya tumbukan tinggi dalam sisi bahu kanan pengemudi dalam pengujian tiang miring.
Kemudian, hasil kurang baik diperoleh dari uji penumpang belakang dewasa dalam Full Width Test karena sabuk pengaman memungkinkan gerakan kepala ke depan secara berlebihan.
Baik kepala maupun dada penumpang belakang dinilai Marginal dalam pengujian ini, dengan hasil Good dan Adequate terlihat pada kaki pengemudi dan penumpang belakang.
Sementara itu pada Frontal Offset Test memperoleh hasil Good, Adequate, dan Marginal. Ini karena terdapat area keras di bagian bawah dasbor cenderung menimbulkan risiko cedera lebih tinggi pada kaki pengemudi dan penumpang depan.
Dalam pengujian Child Occupant juga mendapatkan nilai beragam. MG3 memperoleh predikat Poor dan Marginal saat diuji coba dengan boneka berusia 10 tahun dalam uji benturan samping dan offset depan.
Namun, model tersebut juga disebut memiliki sejumlah peningkatan dari generasi sebelumnya dengan hadirnya teknologi keselamatan pengemudi termasuk Autonomous Emergency Braking (AEB) dan Lane Support System (LSS).
Tetapi, MG3 tidak merespons dalam skenario pengereman darurat dalam keadaan mundur maupun menyeberang sehingga memperoleh hasil kurang baik dalam Vulnerable Road User Protection dan Safety Assist.
Secara keseluruhan, MG3 mencapai skor keseluruhan 58 persen atau hampir mencapai 60 persen yang diperlukan untuk mencapai batas empat bintang.