Bagikan:

JAKARTA - BYD tidak hanya memamerkan mobil baru tetapi juga membawa teknologi terkini yang diperkenalkan langsung pada ajang GIIAS 2024 lalu, teknologi tersebut disematkan pada mobil Sport Utility Vehicle (SUV) Yangwang U8.

Mobil yang sudah dijual di China ini disematkan teknologi e4 di mana membuat mobil bisa berputar hingga 359 derajat atau Tank Turn, dan menarik perhatian banyak pengunjung.

Tentunya tak sedikit yang penasaran bagaimana cara mengoperasikannya?

"Untuk mengoperasikannya sebenarnya simpel, di mobil itu ada layar yang akan memperlihatkan kondisi kendaraan kita dan sekitar dan kita juga bisa memilih sudut putaran kita 359 derajat disesuaikan dengan kebutuhan dan kecepatan kita, dan maksimal di 10 kilometer per jam," kata Technical Support & Training BYD Adzhar Ibrahim, kepada awak media beberapa waktu lalu.

Salah satu teknologi yang disematkan pada e4 yaitu Motor Independent Drive yang berfungsi menggerakan setiap roda, membuat mobil bisa berputar dengan halus.

"Setelah menekan layar kemudian kita bisa maju dengan transmisi D sambil menginjak pedal rem dan aktifkan tank turn, setelah itu kita bisa melepas pedal rem dan bisa mengaktifkan secara otomatis," tambahnya.

Seperti diketahui, dengan kemampuan berputar hingga 359 derajat membuat mobil satu ini memiliki keunggulan, yaitu dapat menyesuaikan parkir di area sempit yang memang sulit diakses.

"Dengan kemampuan teknologi ini tentunya memberikan keunggulan signifikan ketika parkir di area yang sulit diakses," tambahnya.

Sayangnya, BYD belum berencana untuk memasarkan model satu ini di Indonesia, tentunya patut ditunggu gebrakan BYD untuk terus memperkenalkan teknologi terbaru.