Bagikan:

JAKARTA - Industri otomotif berkembang dengan pesat dan mobil bertransmisi otomatis semakin mendominasi jalan raya. Namun, tidak seperti yang mungkin dikira orang banyak, transmisi manual tidak benar-benar ditinggalkan.

Transmisi manual tetap memiliki tempat khusus di hati penggemar mobil, dan penjualan transmisi manual bahkan mengalami peningkatan dalam beberapa tahun terakhir.

Di tahun 2023, transmisi manual menyumbang 1,7 persen dari seluruh penjualan mobil baru, menurut JD.Power, salah satu jaringan diler terbesar di AS. Ini adalah lonjakan dari kurang dari satu persen pada tahun 2021. Bahkan CarMax, jaringan mobil bekas terbesar di AS, melaporkan peningkatan serupa dalam penjualan mobil bertransmisi manual.

4

Meskipun mungkin banyak yang berpikir bahwa faktor utama di balik membeli mobil manual adalah menghemat uang, para ahli otomotif mengungkapkan bahwa itu bukanlah alasan utama.

Mark Collier, Wakil Presiden Regional dan General Manager CarMax, mengatakan bahwa pelanggan lebih sering membeli mobil manual untuk merasakan nostalgia dan mengenang masa lalu mereka.

“Pelanggan telah menyatakan minatnya pada kendaraan bertransmisi manual karena berbagai faktor, termasuk nostalgia dan mengenang masa lalu," kata Collier, dikutip dari WardsAuto, Jumat, 22 September.

Pendapat ini didukung oleh Ivan Drury, Direktur Edmunds.com, yang menjelaskan bahwa saat ini, tidak ada pelanggan yang membeli mobil tiga pedal untuk menghemat biaya. Menurutnya, belajar mengemudi dengan mobil manual membawa manfaat dan kepuasaan tersendiri.

“Tidak ada yang membeli manual saat ini untuk menghemat uang. Mobil-mobil ini meningkatkan pengalaman berkendara. Orang-orang merasa lebih bisa mengendalikan kendaraannya," " ucap Drury.

Bagian menariknya adalah bahwa mobil bertransmisi manual yang paling diminati di AS saat ini adalah kendaraan yang memiliki gaya dan performa sporty seperti Honda Civic, Ford Mustang, Subaru WRX, Jeep Wrangler, Chevrolet Camaro, Ford Focus, VW Jetta, dan Dodge Challenger terus menghadirkan pengalaman berkendara yang istimewa bagi para penggemar mobil.