Bagikan:

JAKARTA - Dalam rangka memperkenalkan dan mengkampanyekan kendaraan bebas emisi, Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (PERIKLINDO) bersama Dyandra Promosindo akan menggelar Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2023 yang akan diadakan pada 17-21 Mei 2023.

Pameran tersebut mengajak masyarakat untuk bergabung dan berkontribusi dalam mendukung program pemerintah mengembangkan kendaraan listrik.

Tidak hanya itu, PEVS 2023 menjadi wadah atau sarana yang tepat untuk menjalankan program pemerintah dalam mencapai target net zero emission di Tanah Air pada 2060 mendatang.

Daswar Marpaung, selaku Presiden Direktur Dyandra Promosindo, mengaku sangat antusias dengan pergelaran yang akan berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Dengan adanya PEVS 2023, diharapkan akan memperkuat kesadaran masyarakat akan pentingnya kendaraan listrik di masa mendatang.

"Melalui PEVS, kami ingin memperkuat kesadaran akan kebutuhan akan kendaraan listrik dan mendorong perubahan yang berkelanjutan menuju mobilitas ramah lingkungan," ucap Daswar dalam keterangan resminya.

Pameran tersebut akan mengedepankan perkembangan elektrifikasi sekaligus ajang bagi perusahaan dan pemasok pendukung mobil listrik unjuk gigi, mulai dari teknologi pengisian daya, infrastruktur pengisian, solusi baterai, dan komponen lain.

"PEVS 2023 akan menjadi wadah bagi para pengunjung untuk melihat langsung perkembangan terbaru dalam industri kendaraan listrik. Kami berharap acara ini dapat memperkuat kolaborasi antara sektor publik, swasta, dan masyarakat dalam mewujudkan transportasi yang berkelanjutan," ucap Rudi MF, selaku Project Manager PEVS 2023.

PEVS 2023 akan menampilkan beragam kendaraan roda empat yang inovatif dan ramah lingkungan di antaranya BMW, DFSK, Hyundai, KEVCBU, Mobil Anak Bangsa (MAB), MORRIS GARAGE (MG), Prestige, dan WULING.

Tidak hanya itu, PEVS 2023 juga menghadirkan sejumlah merek kendaraan roda dua yang berbasis listrik yaitu Benelli-Keeway, Davigo, Gesits, Gotion High-Tech, Greentech, Kymco, Rakata, Saige, Selis, Smartby dan Volta.

Perusahaan pendukung kendaraan listrik juga dihadirkan, di antaranya ABC Lithium, Advance, Birubatt, Exicom, FAST, Gramedia, Honda Power Products Indonesia, Motoriz, Musashi, Powerindo, Tanva, Tianneng, Venom, Voltron, Von Dutch, Wallbox serta Wanhoo.