Bagikan:

JAKARTA - Kehadiran kendaraan listrik semakin banyak di perkotaan, seperti di Jakarta. Dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, kendaraan listrik menjadi pilihan yang menarik karena ramah lingkungan dan hemat biaya.

Namun, kemacetan di perkotaan menjadi hal yang lumrah dan sering kali menjadi kekhawatiran pengguna kendaraan listrik. Bagaimana jika baterai terkuras saat kendaraan berhenti dalam keadaan diam?

Untungnya, itu tidak perlu dikhawatirkan menurut Head of Service Planning & Strategy Hyundai Motors Indonesia, Suprayetno.

"Di tengah kemacetan, kondisi mesin idle dan motor penggerak pada mobil listrik tidak bekerja secara maksimal, sehingga konsumsi daya listrik lebih rendah daripada saat mobil berjalan," ucap Suprayetno saat dihubungi oleh VOI beberapa waktu lalu.

Meskipun demikian, menurutnya pengguna kendaraan listrik tetap disarankan untuk memperhatikan penggunaan tenaga baterai. Apabila baterai dalam kondisi menipis, segeralah mencari tempat pengisian daya terdekat.

Jadi, jangan khawatir jika kendaraan listrik terjebak dalam kemacetan. Performa kendaraan listrik dapat dipertahankan dalam keadaan optimal dengan perawatan berkala, sementara konsumsi listrik dapat lebih efisien saat terjebak dalam kemacetan. Tetap perhatikan kondisi baterai dan segera cari tempat pengisian daya terdekat jika baterai dalam kondisi menipis.