JAKARTA - Barcelona akan menjalani laga lanjutan Liga Champions pada 9 Agustus 2020 mendatang. Klub yang gagal juara Liga Spanyol 2019/20 tinggal berharap pada trofi Liga Champions demi mengisi kekosongan trofi musim ini.
Skuat Barcelona pun harus bekerja ekstra keras, dan berharap pada beberapa pemain kuncinya untuk "menyelamatkan" klub. Barca punya Lionel Messi yang kerap menjadi penentu kemenangan, namun bukan hanya dia, di sektor belakang Blaugrana akan sangat berharap pada sihir Marc-Andre Ter Stegen.
Messi boleh jadi adalah pemain yang sering dipuji karena kontribusinya berdampak langsung pada kemenangan Barca. Namun, sebenarnya ada sosok Ter Stegen yang berulang kali menyelamatkan Blaugrana dari kekalahan, namun jarang diperhatikan.
BACA JUGA:
Pertahanan Barcelona merupakan salah satu titik lemah mereka di musim 2019/20 ini. Selain Gerard Pique, bek lainnya kerap tampil tak konsisten.
Melawan Napoli pada laga leg kedua 16 besar nanti, titik lemah ini bisa jadi awal kehancuran Barca jika tak mampu tampil baik. Untungnya Barca masih bisa mengandalkan pemain terakhir di lini pertahanan yakni Ter Stegen, yang masih tampil tangguh dengan deretan penyelamatan gemilang.
Melansir Sport, Minggu 26 Juli, performa apik Ter Stegen telah membantu Barca bertahan di Liga Champions. Kiper Timnas Jerman itu tampil sangat luar biasa saat melawan Borussia Dortmund di Signal Iduna Park.
Ter Stegen berhasil menghentikan dua peluang matang Marco Reus, dan menepis satu sepakan penalti pemain Timnas Jerman itu di babak kedua. Lalu, pada laga kedua Barca di fase grup, Ter Stegen tampil tangguh untuk menghentikan aksi bomber Inter Milan, Lautaro Martinez.
Lautaro memang bisa mencetak gol pertama bagi Nerrazurri, namun Ter Stegen menghentikan peluang matang kedua striker Inter Milan asal Argentina itu. Barca pun akhirnya mampu memenangi pertandingan yang terbilang cukup sulit bagi Blaugrana.
Lalu, saat bertamu Slavia Praha, Ter Stegen lagi-lagi tampil impresif pada kemenangan 2-1 El barca. Pada laga itu, Ter Stegen membuat tiga penyelamatan gemilang.
Ter Stegen telah tampil di 6 laga Liga Champions musim ini, dengan 4 kebobolan, dan mencatatkan 2 clean sheets. Total dia sudah bermain 58 kali di laga Eropa bersama Blaugrana dengan catatan kebobolan 50 kali, dan 26 clean sheets.
Napoli sudah tahu betul bahwa mereka harus menghadapi tembok tangguh bernama Ter Stegen. Pada duel di leg pertama lalu, seharusnya Napoli bisa menang andai bukan Ter Stegen di bawah mistar gawang Barcelona.
Melawan Napoli, Ter Stegen berhasil membuat dua penyelamatan krusial. Pertama menghalau sepakan keras Lorenzo Insigne, lalu mengalahkan Jose Callejon dalam duel satu lawan satu.
Ter Stegen sudah membuktikan diri sebagai salah satu kiper terbaik di dunia, selevel dengan nama-nama seperti Jan Oblak, Manuel Neuer, ataupun Alisson Becker. Jika Barcelona melangkah jauh di Liga Champions, tidak salah kalau menyebut Ter Stegen adalah pahlawan sebenarnya, bukan Lionel Messi.