Bagikan:

JAKARTA – Idemitsu Honda Team Asia resmi mempertahankan pebalap belia Indonesia, Mario Suryo Aji, di Moto2 untuk musim kompetisi tahun 2025.

Tim tersebut mengumumkan pembaruan kontrak dengan pebalap berusia 20 tahun itu melalui media sosial Instagram resmi mereka pada Selasa, 22 Oktober 2024, petang WIB.

"Mario Suryo Aji bakal mengambil langkah maju dan memimpin tim Moto2 pada musim 2025," demikian bunyi keterangan dari Honda Team Asia.

Pebalap kelahiran Madiun ini menjalani debut di Moto2 pada 2024. Dengan demikian, tahun depan bakalan menjadi musim keduanya di balapan level tersebut.

Selama musim ini, Mario Aji tandem dengan pebalap asal Thailand, Somkiat Chantra, yang akan tampil MotoGP tahun depan. Hal itu otomatis membuat Mario harus mendapat tandem baru asal Jepang, Yuki Kunii.

Mario mengaku gembira diberikan kesempatan lagi oleh timnya. Ia mengatakan ini akan menjadi tantangan baru sekaligus kesempatannya untuk membuktikan diri.

"Kami menghadapi banyak pasang-surut musim ini. Namun, saya telah mendapatkan pengalaman yang berharga dan tujuan saya pada 2025 adalah menunjukkan semua yang telah saya pelajari," ujar dia.

Hasil terbaik Mario sejauh musim ini adalah finis posisi ke-15 di Catalunya, Mugello, Aragon, serta yang terbaru di Phillip Island. Dia saat ini menempati peringkat ke-29 klasemen sementara dengan empat poin.

Sementara itu, musim 2025 akan menandai debut Yuki Kunii dalam kategori Moto2. Pebalap kelahiran Setagaya itu melakukan debut di balap motor Grand Prix pada 2019.

Ketika itu, ia tampil sebagai wildcard di Brno. Yuki Kunii kemudian berlomba semusim penuh dalam Moto3 untuk 2020 dan 2021.