Bagikan:

JAKARTA - Pebalap Gresini Racing, Marc Marquez, berhasil menjadi yang tercepat di sesi Free Practice MotoGP Emiliano Romagna, Jumat, 20 September 2024, sore WIB.

The Baby Alien mengungguli pebalap Prima Pramac Racing, Jorge Martin, saat tampil di Sirkuit Misano, Italia.

Marquez mencatatkan satu menit 32,082 detik untuk merebut posisi terdepan. Marquez menjadi yang tercepat dengan selisih 0,063 detik atas Jorge Martin yang berada di posisi kedua.

Pada tempat ketiga dan keempat diisi oleh Franco Morbidelli dan Francesco Bagnaia. Sementara itu, posisi kelima dan keenam masing-masing ditempati oleh Maverick Vinales dan Alex Marquez.

Tak banyak pebalap yang mengaspal di menit-menit awal FP1. Rider KTM Red Bull, Brad Binder, menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 45,279.

Setelah hampir 15 menit sesi berjalan, Binder mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 34,673 detik. Dia unggul 0,738 detik atas Marco Bezzecchi yang ada di belakangnya.

Memasuki lima menit terakhir, persaingan memanas. Jorge Martin dan Marc Marquez terlibat persaingan seiring menajamnya catatan waktu.

Marquez pada akhirnya menjadi yang teratas, di depan Martin dan Morbidelli. Francesco Bagnaia, Vinales, dan Alex Marquez di posisi 4-6. Diikuti Acosta, Binder, Quartararo, dan Jack Miller melengkapi 10 besar.

Hasil FP1 MotoGP Emilia Romagna 2024

  1. Marc Marquez SPA Gresini Ducati (GP23)
  2. Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP24)
  3. Franco Morbidelli ITA Pramac Ducati (GP24)
  4. Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP24)
  5. Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP24)
  6. Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP23)
  7. Pedro Acosta SPA Red Bull GASGAS Tech3 (RC16)
  8. Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
  9. Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
  10. Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16)