Bagikan:

JAKARTA – Sektor ganda putri Indonesia sudah tidak punya wakil lagi di Hong Kong Open 2024 menyusul kekalahan pasangan Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi.

Ana/Tiwi angkat koper dari turnamen ini setelah takluk dua gim langsung 14-21 dan 13-21 melawan unggulan ketiga asal Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, pada Jumat, 13 September 2024, siang WIB.

"Harus diakui lawan memang unggul dari segi permainan. Mereka memegang kendali pertandingan," ujar Tiwi setelah pertandingan seperti diterima dalam keterangan dari PBSI.

Pearly/Thinaah tampil mendominasi gim pertama. Mereka mencetak empat angka beruntun dan gap angka terdekat yang bisa didapat Ana/Tiwi setelah itu adalah saat kedudukan 9-10.

Pada gim kedua, kejar-mengejar angka tersaji untuk 10 poin pertama. Namun, setelah kedudukan imbang 5-5, wakil Indonesia hanya punya satu kesempatan lagi untuk menyamakan kedudukan.

"Kami cukup sulit untuk mengubah kembali ke permainan terbaik karena terus tertekan. Sebenarnya kami bisa mengambil beberapa poin dengan baik, tetapi setelah itu malah melakukan kesalahan sendiri," kata Tiwi.

Ana/Tiwi merupakan satu-satunya ganda putri Indonesia di turnamen ini. Dengan demikian, Indonesia sudah tidak punya wakil lagi di dua sektor tersebut bersama ganda campuran.

Kekalahan ini juga mengakhiri rentetan hasil bagus dari Ana/Tiwi. Pasangan tersebut, sebelumnya berhasil keluar sebagai juara di China Taipei Open 2024 pekan lalu.

"Secara keseluruhan dua minggu ini cukup bagus, tapi untuk bersaing di level atas, kami harus belajar untuk lebih konsisten dan lebih tahan. Selain itu, kami harus meningkatkan akurasi pukulan-pukulan," ujar Ana.

Indonesia total punya tujuh wakil yang mencapai babak perempat final turnamen ini. Enam lainnya tersebar di sektor tunggal putra, tunggal putri, dan ganda putra.

Perinciannya, sektor tunggal putra punya dua wakil, tunggal putri punya satu wakil, dan nomor ganda putra punya sebanyak tiga wakil yang melangkah sejauh ini.