Bagikan:

JAKARTA - Bek Timnas Indonesia, Jordi Amat, dipastikan absen membela tim di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Hal itu terjadi karena sang pemain masih dalam masa pemulihan cedera.

Timnas Indonesia akan memulai Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan bertandang ke markas Arab Saudi pada 5 September 2024. Untuk laga itu, Shin Tae-yong selaku pelatih kepala telah memanggil 26 pemain.

Namun, nama Jordi Amat tidak ada dalam daftar pemain yang memulai pemusatan latihan (TC) pada Kamis, 29 Agustus 2024. Penyebabnya, kondisi Jordi ternyata belum sepenuhnya sembuh dari cedera.

Jordi pun mengungkapkan kesedihannya tidak bisa bergabung Skuad Garuda. Lewat unggahan di akun Instagram pribadinya, Jordi telah mengupayakan kondisi terbaik, tapi keadaan berkata lain.

"Para penggemar Indonesia yang terhormat. Dengan perasaan sedih, saya ingin menyampaikan bahwa meskipun saya sudah berusaha mempercepat waktu pemulihan, saya tidak dapat bergabung Timnas (Indonesia) di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia," kata Jordi Amat dikutip Jumat, 30 Agustus 2024.

"Saya sudah berusaha semaksimal mungkin, tapi sayangnya belum memungkinkan," ujar Jordi Amat.

Meski terpaksa absen, Jordi Amat meyakini para pemain yang ada saat ini mampu memberikan penampilan terbaik untuk Timnas Indonesia.

"Meski begitu, saya tetap positif dan yakin sepenuhnya bahwa rekan-rekan di Timnas Indonesia dan seluruh (rakyat) akan berjuang bersama untuk mencapai tujuan kita," kata Jordi Amat.

Jordi Amat juga tak lupa berterima kasih atas dukungan yang terus mengalir untuknya. Bagi sang pemain, hal ini menjadi pemicu semangatnya untuk bisa segera merumput bersama tim.

"Terima kasih atas dukungan luar biasa kalian dan saya tidak sabar untuk segera kembali ke lapangan bersama kalian," ucap Jordi.