Bagikan:

JAKARTA – Tim kejutan Euro 2024, Rumania, akan kembali berusaha untuk membuat kejutan lain ketika bersua Belanda di babak 16 besar.

Rumania vs Belanda akan berlangsung di markas Bayern Munchen, Stadion Allianz Arena, pada Selasa, 2 Juli 2024, malam pukul 23.00 WIB.

Rumania besutan juru taktik Edward Iordanescu lolos ke babak gugur sebagai juara Grup E. Keempat tim dalam grup ini sama-sama menyelesaikan fase penyisihan dengan koleksi empat poin.

Ini pertama kalinya dalam sejarah Euro bahwa keempat tim dalam satu grup mengumpulkan jumlah poin yang sama setelah tercatat menang satu kali, seri satu kali, dan satu kali kalah.

Namun, Rumania berhak atas posisi teratas berkat kemenangan tiga gol tanpa balas atas Ukraina dan hasil imbang melawan Slovakia di laga terakhir grup. Dua laga itu membawa mereka unggul produktivitas gol dibanding ketiga tim lain.

Tiket babak 16 besar Euro 2024 membuat Rumania tercatat mengakhiri raihan negatif mereka selama 20 tahun. Dalam periode itu, Tricolorii tidak pernah menyentuh babak gugur Euro.

Terakhir kali mereka melaju lebih jauh dari babak penyisihan grup ialah di Euro 2000. Mereka berhasil menapaki perempat final.

Sementara di dua keikutsertaan setelah itu, mereka terhenti di fase grup (2008 dan 2016). Lalu, di tiga edisi Euro lainnya dalam rentang itu (2004, 2012, dan 2020), Rumania tidak pernah lolos ke putaran final.

Di lain sisi, Belanda mencapai babak gugur setelah mendapat satu dari empat tiket tim peringkat ketiga terbaik. Skuad besutan Ronald Koeman ini menyelesaikan Grup D dengan empat poin, di belakang Austria dan Perancis.

Belanda melakukan comeback untuk menang atas Polandia di laga pertama, lalu ditahan imbang tanpa gol oleh Perancis di laga kedua. Pada laga terakhir grup, mereka takluk secara dramatis 2-3 melawan Austria.

Dua kali Oranje tertinggal dari tim asuhan Ralf Rangnick dan dua kali pula mereka berhasil mengejar ketertinggalan. Namun, gol dari Marcel Sabitzer pada menit ke-80 memastikan Austria secara tak terduga memuncaki klasemen grup.

Hasil di babak grup membuat Belanda perlu berbenah jika ingin bisa berbicara banyak di turnamen ini. Kesempatan mereka ke final besar karena di bagan mereka tersisa Inggris yang masuk tim favorit.

Oranje masih lebih diunggulkan ketika bersua Rumania. Pasalnya, mereka hanya mengalami satu kekalahan dari 13 pertemuan sebelumnya.

Kekalahan itu terjadi di Kualifikasi Euro 2008. Namun, mereka memperbaiki kesalahan tersebut dengan kemenangan 2-0 atas Rumania ketika mereka bersua di putaran final edisi tersebut.

Hanya saja, catatan di atas kertas tak bisa dijadikan acuan semata. Melihat penampilan beberapa tim kejutan di Euro 2024, bukan tidak mungkin Rumania menjegal Belanda.

Apalagi, performa De Oranje belum meyakinkan selama fase grup sebagai tim unggulan yang bertabur bintang.

Tengok saja beberapa laga babak 16 besar yang sudah dimainkan. Italia kalah dari Swiss. Lalu, Inggris nyaris teringkir melawan Slovakia.

Cuma Jerman dan Spanyol yang masih menjaga konsistensi penampilan mereka.

Prakiraan Formasi

Rumania (4-3-3): Nita; Mogos, Dragusin, Burca, Ratiu; R. Marin, S. Marin, Stanciu; Hagi, Dragus, Coman

Belanda (4-2-3-1): Verbruggen; Dumfries, De Vrij, Van Dijk, Ake; Reijnders, Schouten; Frimpong, Simons, Gakpo; Depay