Bagikan:

JAKARTA - Portugal mendominasi pertandingan melawan Rep. Ceko. Namun kunci kemenangan Portugal bukan pada kemampuan mendominasi tetapi disiplin. Hasilnya, Portugal menang 2-1 di laga yang ketat.

Ceko menjadi penghalang Portugal dalam duel di Stadion Leipzig, Rabu, 19 Juni 2024 dini hari WIB. Meski mendominasi sepanjang pertandingan di Grup F Euro 2024, namun Portugal tak mampu menjebol gawang Ceko.

Kapten Cristiano Ronado yang diposisikan sebagai centre forward dengan dukungan dari Bernardo Slva dan Rafael Leao nyaris frustrasi karena tak pernah bisa mencetak gol sepanjang 45 menit pertama.

Di babak kedua, situasi tak berbeda. Bahkan Ceko berhasil mencuri celah dengan membobol gawang Diogo Costa melalui Lukas Provod di menit 62.

Portugal baru bisa mencetak gol setelah laga memasuki menit 70. Itu pun gol bunuh diri pemain Ceko.

Sedangkan gol yang menentukan kemenangan tercipta di injury time. Sang pencetak gol pun pemain pengganti berusia muda, Francisco Conceicao.

Meski harus bersusah-payah meraih kemenangan di laga pertama, namun pelatih Roberto Martinez menunjukkan kepuasannya. Dirinya pun memuji pemain yang bermain dengan hati, semangat tinggi dan sangat disiplin.

Bermain disiplin menjadi kunci karena Portugal mampu mendominasi tetapi itu seperti sia-sia.

Dengan ball possession mencapai 70%, namun mereka tak bisa membobol gawang Ceko. Termasuk Ronaldo yang menciptakan banyak peluang, tetapi tak ada satu pun yang bisa dikonversi menjadi gol.

"Laga yang berat, tetapi kami pantas menang. Bagi pelatih tentu sangat bangga dengan pemain yang bermain dengan sangat ulet dan saling mendukung satu sama lain," ujar Martinez.

"Kami menunjukkan bagaimana bermain dengan hati dan disiplin tinggi. Kami sepenuhnya mengontrol pertandingan dan tak membiarkan lawan menang. Ini yang paling penting," katanya.

"Kami juga memperlihatkan nilai dan kekuatan yang luar biasa dari 23 pemain dan kiper yang berada di sini. Saya juga berterima kasih kepada suporter. Atmosfer yang mereka ciptakan membantu kami memenangkan pertandingan," ucap eks pelatih timnas Belgia ini.

Martinez juga tak segan memuji Conceicao yang menjadi penentu. Menurut dia meski masih muda namun Conceicao menunjukkan karakter yang membuat pemain depan Porto ini pantas masuk timnas.

"Francisco menunjukkan dia pantas berada di timnas. Dia siap membantu tim. Dia pemain yang sangat berbahaya saat berada d kotak penalti," ucap Martinez.

"Francisco telah melakukan apa yang dia seharusnya laukan selama empat bulan terakhir di klub. Meski tak mudah, dia menunjukkan karakter dan kemampuan yang membuat dia layak berada di sini [tim]," katanya.

Kemenangan atas Ceko membawa Portugal menduduki peringkat dua klasemen sementara Grup F.

Portugal dan Turki sama-sama memiliki poin tiga setelah menyelesaikan laga pertama. Hanya, Turki unggul selisih gol setelah menang 3-1 atas Georgia.