Bagikan:

 

JAKARTA – Atlet balap sepeda Bernard Benyamin van Aert  akan tampil dalam tiga ajang sebelum berlomba di Olimpiade Paris 2024 pada pertengahan tahun ini.

Tiga ajang itu dimulai dari Kejurnas balap sepeda di Batam nomor ITT dan Road Race terlebih dahulu. Sang pebalap kemudian terbang ke Eropa untuk melakukan pemusatan latihan mulai 27 Juni dan akan mengikuti dua ajang lagi di sana.

"Butuh maintenance performa, speed dan power untuk Bernard, karena saat ini memasuki fase kompetisi. Bernard akan mengikuti lomba di luar nomor yang diikuti di Olimpiade," ujar  Dadang Poernomo, pelatih Bernard.

Dua ajang yang akan diikuti oleh Bernard selama menjalani pemusatan latihan di Italia dan Spanyol. Di Italia dia akan mengikuti perlombaan track bertajuk Fiorenzuola International Track Women & Track dari 29 Juni sampai dengan 4 Juli 2024.

Dia kemudian melanjutkan penerbangan ke Alicante, Spanyol, untuk menggelar pemusatan latihan selama satu bulan di sana. Di Alicante, Bernard  akan mengikuti uji coba road race Turneo InterClubs Vega Baja pada tanggal 7 Juli, 13 Juli, dan 28 Juli.

Bernard mengatakan bahwa dirinya sangat termotivasi berlatih untuk mendapatkan hasil terbaik dari nomor Omnium putra di Paris nanti. Apalagi ini merupakan Olimpiade pertama dalam kariernya.

"Saya jadi satu-satunya wakil di Asia Tenggara dan tentu saya juga berharap yang terbaik bisa memberikan medali," kata Bernard.

Bernard akan turun di disiplin track nomor Omnium putra pada saat di Paris nanti. Bernard akan bersaing dengan 21 pebalap lain yang akan tampil untuk nomor yang sama.

Bernard adalah atlet balap sepeda pertama Indonesia yang tampil di Olimpiade setelah 20 tahun cabang olahraga itu absen di ajang ini. Terakhir kali atlet balap sepeda Indonesia yang lolos adalah Santia Tri Kusuma yang turun di nomor point race putri di Olimpiade Athena 2004.

Olimpiade Paris 2024 akan berlangsung dari 26 Juli sampai dengan 11 Agustus. Bernard nanti akan tampil di Venue Velodrome de Saint-Quentin Paris, 8 Agustus nanti.