Bagikan:

JAKARTA -   Skotlandia sedang dalam mimpi buruk ketika hendak memainkan pertandingan kedua mereka di babak penyisihan grup Euro 2024 melawan Swiss.

Pertandingan kedua babak Grup A ini akan berlangsung Stadion RheinEnergie, Khol, Jerman, Kamis, 20 Juni pukul 02.00 WIB. Jalan nasib dari timnas Skotlandia kemungkinan akan sangat berat.

Skuad berjuluk Pasukan Tartan itu memulai turnamen ini dengan hasil yang begitu buruk. Mereka kalah telak 1-5 melawan tim tuan rumah Jerman ketika tampil di laga pertama turnamen di Allianz Arena.

Itu merupakan kekalahan pembukaan terberat yang pernah terjadi dalam sejarah Euro tim putra. Hasil yang membuat mereka harus bekerja lebih keras untuk bisa melewati babak gugur ajang empat tahunan ini.

Pasukan asuhan Steve Clarke itu sebenarnya datang ke ajang ini sebagai runner up di kualifikasi Grup A. Namun, catatan itu redup seketika pada saat mereka mendapat kehormatan memainkan laga pembukaan.

Selain menjadi korban kemenangan terbesar dalam sejarah Euro, hasil melawan Jerman juga sekaligus membuat Skotlandia masih harus mencari kemenangan pertama mereka di Euro sejak pergantian milenium.

Pasukan Clarke saat ini baru mengamankan satu kemenangan dalam 10 laga terakhir mereka di semua kompetisi. Statistik itu membuat mereka sama sekali tidak diunggulkan ketika bersua Swiss nanti.

Kekalahan melawan Jerman membuat Skotlandia otomatis akan tersingkir dari dua besar klasemen akhir jika nasib serupa terjadi versus Rossocrociati nanti. Jika demikian, hasil Jerman dan Hongaria tidak berdampak apa pun.

Andai demikian maka mereka berharap ke babak gugur sebagai tim peringkat tiga terbaik. Akan tetapi, peluang ini agak sulit setelah melihat kinerja mereka pada pertandingan pertama.

Di sisi lain, Swiss saat ini mengisi posisi kedua klasemen sementara grup. Tim berjuluk Rossocrociati alias Palang Merah ini di pertandingan perdana mampu mengamankan tiga poin usai mengalahkan Hongaria dengan skor akhir 3-1.

Hasil tersebut bisa memberikan gambaran bahwa Swiss difavoritkan di saat melawan Skotlandia nanti. Apalagi tim ini hanya kalah satu kali dari 15 pertandingan terakhir mereka.

Selain itu, mereka juga tercatat memenangkan tiga dari empat laga terakhir mereka. Hasil ini jelas memberikan Rossocrociati fondasi kuat saat bersua Skotlandia, yang belum pernah mereka temui sejak kemenangan 3-1 di laga uji coba 2006.

Perkiraan Formasi

Skotlandia (3-4-2-1): Gunn; Hendry, Hanley, Tierney; Ralston, Gilmour, McTominay, Robertson; McGinn, Christie; Shankland

Swiss (3-4-2-1): Sommer; Schar, Akanji, Rodriguez; Widmer, Xhaka, Freuler, Aebischer; Vargas, Ndoye; Duah