Megawati Hangestri Resmi Teken Kontrak Baru dengan Red Sparks
Megawati Hangestri Pertiwi Kembali ke Red Sparks musim depan (Instagram/@megawatihangestrip).

Bagikan:

JAKARTA – Pevoli Timnas Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, resmi meneken kontrak baru dengan Red Sparks yang dia bela musim kemarin.

Kesepakatan kontrak baru antara atlet asal Jember dan klub voli Korea Selatan itu dikonfirmasi media dari negara tersebut The Sports Times pada Selasa, 30 April 2024.

"Tanpa ada keraguan sedikit pun kami memutuskan untuk memperbarui kontrak kami dengan Megawati," demikian kata pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, dilansir The Sports Times.

Menurut laporan tersebut, Megawati menerima gaji yang cukup menggiurkan dalam kerja sama terbaru ini. Atlet 24 tahun itu disebut menerima upah sebesar Rp2,4 miliar.

Jumlah itu diklaim meningkat sebanyak 50 persen dari musim lalu. Musim lalu, Megawati dilaporkan menerima gaji di angka Rp1,6 miliar.

Ko Hee-jin mengatakan bahwa Megawati senang bisa kembali bekerja sama. Ia ingin bisa memperlihatkan performa yang lebih baik pada musim baru.

"Mega juga ingin menunjukkan performa yang lebih baik musim depan. Kami akan mempersiapkan diri dengan baik untuk menciptakan efek sinergi yang baik sejak awal musim," katanya.

Megawati musim lalu memberi kontribusi besar buat Red Sparks. Dia membantu tim tersebut mencapai babak semifinal playoff untuk pertama kalinya dalam tujuh tahun terakhir.

Setelah menyelesaikan kompetisi di Korea Selatan, Megawati pun kembali ke Tanah Air. Dia sekarang sedang memperkuat Jakarta BIN di level tertinggi liga voli Indonesia, Proliga 2024.