JAKARTA - Arsenal kembali menempel ketat Manchester City setelah bangkit untuk menghajar Newcastle United 4-1 di pertandingan Premier League Inggris di Stadion Emirates, Minggu, 25 Februari 2024 dini hari WIB.
Kekalahan 1-0 dari Porto di laga pertama babak 16 besar Liga Champions langsung dilupakan Arsenal. Martin Odegaard dkk langsung fokus menghadapi Newcastle demi menjaga persaingan dengan Liverpool dan Man City.
Terutama setelah The Cityzens menang 1-0 atas Bournemouth. Tak ada pilihan bagi Arsenal untuk memenangkan laga melawan Newcastle.
Hasilnya tak sia-sia. Arsenal tampil memaksimalkan dengan menggelontorkan empat gol ke gawang The Magpies. Ini menjadikan The Gunners selalu meraih kemenangan besar.
Dari enam laga sebelumnya, tiga di antaranya dimenangkan Arsenal dengan skor besar. Tim asuhan Mike Arteta itu menang 5-0 atas Crystal Palace. Kemudian mereka menghajar West Ham United 6-0 dan Burnley 5-0.
Selanjutnya, gawang Newcastle menjadi korban. Kemenangan besar itu menjadikan Arsenal mengantungi poin 58.
Terpaut satu poin dengan Man City yang berada di peringkat dua. Sedangkan Liverpool masih bertengger di puncak klasemen dengan poin 60.
Perolehan poin Liverpool berada dalam jangkauan Man City dan Arsenal yang menjadikan persaingan memperebutkan titel liga kian ketat. Belum ada yang bisa dipastikan juara karena jarak poin yang berdekatan.
Di laga itu, Arteta menepis tudingan bila dirinya tak percaya kepada sebagian pemain Arsenal. Dia mendapat tudingan itu karena jarang melakukan pergantian atau rotasi pemain.
Saat menghadapi Newcastle, dirinya melakukan lima pergantian pemain. Tak hanya itu, Arteta juga menurunkan komposisi pemain yang berbeda.
Gelandang Kai Havertz malah dimainkan sebagai centre forward dengan membangkucadangkan Leandro Trossard, Eddie Nketiah dan Gabriel Jesus.
Hasilnya ternyata tak sia-sia. Havertz membobol gawang Newcastle yang mengubah skor menjadi 2-0 di menit 24. Sebelumnya, Arsenal sudah unggul saat bek Sven Botman membuat gol bunuh diri di menit 18.
Keunggulan dua gol ini bertahan sampai 45 menit pertama. Pasalnya baik Arsenal dan Newcastle tak bisa mencetak gol.
Di babak kedua, Arsenal tak menurunkan tempo permainan. Mereka tampil agresif dan menguasai permainan.
Hanya saja, tuan rumah harus menunggu sampai menit 65 sebelum menambah gol. Kali ini Bukayo Saka yang memantapkan keunggulan Arsenal setelah menyelesaikan assist dari Havertz.
BACA JUGA:
Arsenal mulai lebih nyaman setelah tiga kali membobol gawang lawan. Namun mereka tetap bermain solid dan berselang empat menit, Arsenal sudah unggul 4-0.
Gol Arsenal dihasilkan Jakub Kiwior setelah sepakannya sempat berubah arah dan mengecoh kiper Loris Karius.
Newcastle mendapat gol hiburan setelah Joseph Willock menaklukkan kiper David Raya di menit 84. Skor berubah menjadi 4-1 dan bertahan sampai akhir laga.