Bagikan:

JAKARTA - Manchester United tak perlu memberikan pesangon kepada Casemiro. Pasalnya, Al Nassr bakal merekrut kapten Timnas Brasil ini.

MU hendak melepas Casemiro, laku atau tidak laku dijual. Bila tidak ada klub yang menginginkan Casemiro maka The Red Devils bakal melepasnya.

Karena kontraknya masih dua tahun, klub harus memberikan pesangson kepada gelandang bertahan berusia 31 ini. MU harus membayar 20 juta poundsterling atau sekira 400 miliar rupiah.

MU lebih baik memutus kontrak Casemiro ketimbang mempertahankannya. Soalnya, eks pemain Real Madrid ini mendapat gaji tertinggi di klub.

Klub bakal melakukan penghematan daripada menunggu kontrak Casemiro berakhir. Namun, MU akhirnya batal melepas Casemiro.

Klub Arab Saudi Al Nassr berencana memboyong gelandang bertahan itu. Tak hanya itu, Al Nassr juga ingin membawa bek Aaron Wan-Bissaka.

MU sesungguhnya menawarkan Jadon Sancho yang dipinjam Borusia Dortmund. Namun, Al Nassr yang sudah mendapatkan Cristiano Ronaldo juga dari MU lebih memilih Wan-Bissaka.

Masa depan eks pemain Crystal Palace ini tak menentu meski kontraknya baru berakhir pada Juni 2025.

Cedera yang dialami bek berusia 26 ini membuat dirinya tak lagi rutin bermain. Musim ini, Wan-Bissaka hanya bermain 17 kali di berbagai kompetisi.

Terakhir, dia dimainkan saat MU bermain imbang 2-2 melawan Tottenham Hotspur. Wan-Bissaka pun dimainkan sebagai bek kiri, bukan bek kanan sebagaimana posisi aslinya.

Sabagai bek kanan, Wan-Bissaka hanya menjadi pelapis Diogo Dalot. Sedangkan di kiri sudah ada Luke Shaw.

Bila tak lagi mendapat tempat, Wan-Bissaka bakal hengkang. Inter Milan sudah memantau situasi sang pemain.

Klub Serie A Italia ini tertarik mendatangkan Wan-Bissaka. Selain itu, klub lama, Palace, juga ingin membawa sang pemain kembali.