Bagikan:

JAKARTA - Timnas Indonesia tengah menjalani pemusatan latihan (TC) sebagai persiapan tampil di Piala Asia 2023. Dalam agenda TC di Turki itu, Skuad Garuda juga akan menjalani uji coba menghadapi Libya.

Pertandingan uji coba Timnas Indonesia vs Libya itu akan berlangsung sebanyak dua kali. Pertandingan pertama digelar pada 2 Januari 2024 dan laga kedua pada tanggal 5 Januari 2024.

Semua agenda uji coba kontra Libya ini akan digelar di Kota Antalya. Laga akan disiarkan secara langsung di Indosiar pukul 19.30 WIB.

Libya dipilih sebagai lawan uji coba karena dianggap sebagai tim yang punya karakter menyerang. Kriteria calon tim lawan itu dipilih Shin Tae-yong, selaku pelatih kepala Timnas Indonesia, mengingat Tim Merah-Putih akan bertemu tim sejenis di Piala Asia 2023.

Pada Piala Asia 2023 yang bergulir di Qatar, 12 Januari-10 Februari 2024, Timnas Indonesia tergabung di Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam. Tiga tim tersebut dipastikan bakal menguji lini pertahanan Skuad Garuda.

Dengan pertimbangan itu, uji coba melawan Libya yang punya karakter menyerang dirasa bisa menjadi sarana bagi Shin Tae-yong mencari formasi ideal untuk Piala Asia 2023.

Menghadapi Libya, sang pelatih juga bakal menerapkan dan memantau solidaritas, konektivitas, hingga chemistry antarpemain.

Berikut Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia vs Libya

Lokasi: Antalya, Turki

Waktu: 2 dan 5 Januari 2024

Jam: 19.30 WIB

Siaran: Indosiar

Live streaming: vidio.com