Joao Felix Gagal Menangkan Barcelona Saat Lawan Valencia
Barcelona gagal menang setelah ditahan imbang Valencia. (X/@FCBarcelona)

Bagikan:

JAKARTA - Joao Felix gagal membawa Barcelona memenangkan laga dan hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Valencia di pertandingan La Liga Spanyol di Stadion Mestalla, Minggu, 17 Desember dini hari WIB.

Barca tak mampu memenuhi target. Tim gagal memutus rekor buruk karena hanya mampu bermain imbang saat bertanding melawan Valencia.

Sebelumnya, Barca menelan dua kekalahan berturut-turut di berbagai kompetisi. Setelah kalah 4-2 saat melawan Girona di La Liga, Blaugrana kembali kalah di pertandingan Liga Champions.

Mereka dipaksa menyerah 3-2 oleh tuan rumah Royal Antwerp di laga terakhir Grup H meski kekalahan itu tak mempengaruhi langkah Barca ke 16 besar.

Saat menyambangi markas Valencia, tim asuhan Xavi Hernandez berharap memutus rekor buruk itu. Sayangnya, meski unggul lebih dulu, Barca akhirnya harus puas bermain imbang.

Tambahan satu poin hanya bisa merapatkan jarak poin Barca dengan dua pesaingnya, Girona dan Real Madrid. Kini, Los Cules yang berada di peringkat tiga mengantungi poin 35.

Mereka terpaut enam poin dengan Girona yang menduduki posisi teratas. Sedangkan Madrid yang menempati peringkat dua memiliki 39 poin. Hanya, duanya masih menyimpan satu pertandingan sehingga memungkinkan untuk menjauh dari Barca.

Valencia sendiri naik satu strip meski berada di papan tengah. Mereka menduduki peringkat 10 dengan mendapatkan 20 poin.

Di laga itu, Barca sesungguhnya mampu mendominasi. Namun mereka bermain dalam tekanan karena dua kekalahan yang dialaminya.

Tak heran bila Barca tak bisa menembus pertahanan Los Che. Apalagi, kiper Giorgi Mamardashvili tampil cemerlang dan berkali-kali melakukan penyelamatan gemilang.

Striker Robert Lewandowski, paling tidak, mendapat dua peluang emas tetapi semua digagalkan Mamardashvili. Begitu pula tiga peluang lain dari Barca tetap tak bisa dikonversi menjadi gol.

Di babak kedua, Barca juga masih menguasai permainan. Namun mereka masih gagal mencetak gol.

Termasuk saat Ferran Torres yang tinggal berhadapan dengan Mamardashvili. Kiper timnas Georgia ini secara luar biasa menggagalkan sepakan Torres.

Barca akhirnya memecah kebuntuan di menit 55. Sepakan jarak dekat Felix yang menyambut umpan silang Raphinha akhirnya menaklukkan Mamardashvili.

Valencia tak ingin kehilangan poin saat berlaga di kandang sendiri. Mereka pun bangkit dan hasilnya Hugo Guillamon sukses menyamakan skor di menit 70.

Tendangan Guillamon yang mengarah ke sudut atas gawang tak bisa diselamatkan kiper Inaki Pena. Skor berubah menjadi 1-1 dan bertahan sampai akhir laga.