Bagikan:

JAKARTA – Pelatih AS Roma Jose Mourinho disebut berminat untuk mendatangkan Jadon Sancho yang tengah bermasalah dengan Manchester United (MU).

Football Italia melaporkan, juru taktik asal Portugal itu akan berusaha memanfaatkan situasi yang semakin tegang antara Sancho dengan MU. Dia disinyalir melakukan negosiasi pada jendela transfer Januari terdekat.

Sancho, yang berusia 23 tahun, saat ini dibekukan dari skuad oleh sang manajer, Erik ten Hag. Konflik dengan sang pria asal Belanda itu belum juga ada tanda-tanda segera membaik.

Persoalan ini bermula dari pernyataan Ten Hag pada 3 September lalu setelah laga melawan Arsenal. Dia mengatakan, Sancho tidak bermain di laga itu karena tidak berada dalam kondisi baik.

Pernyataan sang manajer pun kemudian dibantah mantan pemain Borussia Dortmund itu. Dia berbicara melalui media sosial bahwa dirinya lelah menjadi kambing hitam.

Sancho kemudian didorong rekan-rekannya untuk meminta maaf kepada sang manajer. Namun, dia emoh melakukannya sehingga berbuntut dirinya dilarang menggunakan fasilitas tim di tempat latihan.

Pemintaan maaf atas tindakannya adalah satu-satunya jalan yang bisa membuat Sancho bisa kembali ke skuad dan berupaya mendapat tempatnya lagi.

Di tengah situasi inilah Jose Mourinho pun disebut ingin membawa Sancho ke Stadio Olimpico. Ada beberapa opsi yang bisa dilakukan salah satunya adalah meminjam sang pemain.

Namun, seandainya situasinya terus memburuk, pemutusan kontrak dengan persetujuan bersama juga mungkin bisa terjadi. Jika ini dilakukan maka Sancho bisa hijrah ke Italia dengan status bebas transfer.

Akan tetapi, langkah terakhir ini akan merugikan Manchester United. Pasalnya, mereka membayar 85 juta euro untuk merekrut Sancho dari Borussia Dortmund pada musim panas 2021 silam.