Bagikan:

JAKARTA - Timnas Portugal meraih kemenangan besar pada lanjutan kualifikasi Euro 2024, Selasa, 12 September, dini hari WIB. Meski tanpa Cristiano Ronaldo, A Selecao masih terlalu tangguh buat Luksemburg.

Portugal menang dengan skor 9-0 atas Luksemburg saat bermain di Estadio Algarve. Hasil ini semakin mengukuhkan pasukan Roberto Martinez di puncak klasemen Grup J dengan 18 poin.

Pencapaian Portugal pun terbilang mengesankan. Dalam enam pertandingan yang sudah dilakoni, mereka tak pernah kalah dan juga tak pernah kebobolan!

Sementara tambahan sembilan gol ke gawang Luksemburg membuat Portugal kini mengoleksi 24 gol dalam enam laga.

Pada pertandingan kontra Luksemburg, Ronaldo tak bisa tampil karena menjalani sanksi. Goncalo Ramos yang didapuk sebagai pengganti sukses menjalankan tugasnya dengan mencetak dua gol dalam pertandingan ini.

Goncalo Inacio dan Diogo Jota juga menyumbang dua gol untuk Portugal. Sementara sisa gol lainnya dicetak Ricardo Horta, Bruno Fernandes, dan Joao Felix.

Pada pertandingan lain di grup yang sama, Islandia sukses menang tipis 1-0 atas Bosnia Herzegovina. Sedangkan Slovakia melumat Liechtenstein 3-0.

Di Grup D, Wales mampu mencuri tiga poin setelah menang 2-0 atas Latvia. Kemenangan juga diraih Kroasia yang bertandang ke markas Latvia.