Bagikan:

JAKARTA – Vietnam mencapai final Piala AFF U-23 2023 usai mengalahkan Malaysia dengan skor telak 4-1 di Rayong Provincial Stadium, Thailand, Kamis, 24 Agustus.

The Golden Star memimpin keunggulan melalui gol Dinh Xuan Tien ketika pertandingan baru berjalan delapan menit. Nguyen Quoc Viet kemudian mencetak gol di menit ke-32 untuk menggandakan keunggulan.

Dinh memperbesar keunggulan Vietnam semenit sebelum turun minum. Empat setelah kedua tim dari kamar ganti, Malaysia sukses memperkecil kedudukan menjadi 1-3.

Gol buat Harimau Malaya itu dijaring oleh Muhammad Alif Akmalrizal Anuar. Dia memaksimalkan umpan dari Muhammad Aliff Izwan Yuslan.

Namun, lima menit sebelum waktu normal laga bubar, Vietnam kembali menambah gol melalui Hong Phuc Nguyen usai meneruskan umpan Bui Vi Hao.

Vietnam yang merupakan juara bertahan, selanjutnya akan menghadapi pemenang dari Indonesia melawan Thailand di partai pamungkas nanti.

Saat berita ini ditulis, duel Indonesia kontra Thailand belum digelar. Kick off semifinal duel tersebut akan berlangsung malam ini pukul 20.00 WIB.

Pertandingan final akan berlangsung pada Sabtu, 26 Agustus mendatang di Rayong Province Stadium.