JAKARTA – Lionel Messi kembali mencetak gol untuk Inter Miami ketika timnya mengalahkan FC Dallas. Berikut ini tiga fakta menarik setelah La Pulga menambah pundi gol bersama tim barunya.
Messi mencetak dua gol dalam laga yang berakhir 4-4 di di Stadion FC Dallas, Senin, 7 Agustus. Inter Miami kemudian keluar sebagai pemenang di babak adu penalti yang berakhir dengan skor 5-3 untuk mencapai babak perempat final League Cup 2023.
Dalam pertandingan itu, Messi membawa timnya unggul ketika pertandingan baru berjalan enam menit. Dallas lantas berbalik unggul melalui gol Facundo Quignon (37') dan Bernard Kamungo (45').
Di paruh kedua laga, Messi dan kawan-kawan semakin terpuruk setelah Alan Velasco membawa Dallas unggul 3-1 di menit ke-63 sebelum dua menit berselang Inter memperkecilnya melalui gol Benjamin Cremaschi.
Tiga menit berselang Robert Taylor mencetak gol bunuh diri yang membuat harapan Inter untuk menang mengecil. Namun, dalam situasi itu Messi muncul sebagai pahlawan.
Pemenang Piala Dunia 2022 itu awalnya mengeksekusi tendangan bebas yang mengarah masuk di kotak penalti dan berhasil memaksa pemain lawan Marco Farfan membuat gol bunuh diri.
La Pulga lantas mencetak gol keduanya untuk membuat skor jadi 4-4 pada menit ke-85. Gol dari tendangan bebas itu memaksa pemenang pertandingan harus ditentukan melalui adu penalti.
Berikut 3 Fakta Menarik yang Diukir Lionel Messi:
Dua Gol
Dua gol terbaru itu membuat Messi memastikan diri mencetak masing-masing dua gol dalam tiga pertandingan berturut-turut untuk Inter Miami.
Sebelumnya mantan pemain Barcelona itu juga mencetak dua gol melawan Atlanta United di babak grup dan Orlando City di babak 32 besar.
Gol di Empat Laga Beruntun
Pertandingan melawan Dallas adalah penampilan keempat Messi bersama Inter Miami. Dari empat laga itu dia tercatat selalu mencetak gol, dimulai sejak debut pada pertandingan melawan Cruz Azul.
Pada saat itu, La Pulga mencetak gol dari tendangan bebas untuk membawa timnya meraih kemenangan tipis 2-1.
Top Skor
Tambahan dua gol membuat Messi telah mengoleksi tujuh gol di League Cup. Jumlah itu membuat posisinya menjadi top skor sementara turnamen sekaligus membuka peluang mendapat Sepatu Emas.
Pemain yang berpeluang mengejarnya adalah Bongokuhle Hlongwane milik Minnesota United FC yang mengekor di posisi kedua dengan enam gol.