Bagikan:

JAKARTA - Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) bakal menggelar pemusatan latihan nasional (pelatnas) untuk persiapan SEA Games 2023. Ada 23 nama perenang putra dan putri yang bakal gabung di pelatnas.

Sejumlah nama yang bakal gabung ke pelatnas ini merupakan atlet renang terbaik yang lolos seleksi nasional (seleknas) akhir. Seleknas sendiri digelar di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK), Senayan pada 21-24 Februari 2023 lalu.

Dari 11 perenang di nomor putra dan 12 di nomor putri ada beberapa nama lama yang sebelumnya tampil di SEA Games 2022 di Vietnam.

Mereka akan ditangani pelatih asal Australia, Michael Piper. Sang pelatih bakal dibantu Albert C. Sutanto, Hendry Suryaatmadja Sutanto, Ade T Kusiandaru, Arif Purbo Warsono, dan Kevin Rose Nasution.

Renang menjadi salah satu yang punya potensi besar mendulang banyak medali di SEA Games 2023  Kamboja pada 5-17 Maret mendatang.

Berkaca pada SEA Games sebelumnya, cabang olahraga ini sukses menyumbang dua emas, tiga perak, dan 10 perunggu untuk kontingen Indonesia.

 

 

 

 

 

View this post on Instagram

Berikut ini adalah daftar nama pelatnas renang SEA Games 2023:

Putra

  1. Farrel Armandio Tangkas
  2. Gagarin Nathaniel Yus
  3. I Gede Siman Sudartawa
  4. Moch. Akbar Putra Taufik
  5. Mohammad Dwiki Raharjo
  6. Nicholas Karel Subagyo
  7. Pande Made Iron Digjaya
  8. Joe Aditya Wijaya Kurniawan
  9. Romeo Lingga Alfarizi
  10. Erick Ahmad Fathoni
  11. Shobrul Malikil Allim

Putri

  1. Adellia
  2. Angel Gabriella Yus
  3. Azzahra Permatahani
  4. Flairene Candrea Wonomiharjo
  5. Masniari Wolf
  6. Serenna Karmelita Muslim
  7. Gusti Ayu Made Nadya Saraswati
  8. Philomena Balinda Arkananta
  9. Prada Hanan Farmadini
  10. Nurita Monica Sari
  11. Michelle Surjadi Fang
  12. Adinda Kusumah Ningrum
 

 

 

 

 

View this post on Instagram