JAKARTA – YouTuber yang turun ke dunia tinju, Jake Paul yakin pertarungannya melawan Tommy Fury pada akhir pekan ini akan ditonton langsung megabintang asal Portugal Cristiano Ronaldo.
Petarung berusia 26 tahun tersebut akan naik ring melawan Tommy di Diriyah Arena, Arab Saudi, Minggu, 26 Februari mendatang. Saat ini, Jake tengah melakukan persiapan di Dubai, Uni Emirat Arab.
Di tengah persiapan itu, pria asal Amerika Serikat itu sempat ditanyai oleh seorang penggemar tentang kemungkinan Ronaldo datang ke arena untuk menonton pertandingannya.
"Ya, saya rasa dia akan datang ke pertandingan itu," jawab Paul seperti terlihat di dalam video yang dibagikan TopRank.
Keyakinan Paul itu cukup masuk akal karena Ronaldo saat ini berada di Arab Saudi. Dia membela klub setempat, Al Nassr, setelah menandatangani kontrak senilai 175 juta poundsterling per tahun pada Januari lalu.
Dengan demikian, pemain pemilik lima Ballon d'Or itu tentu tidak akan kesulitan untuk mengakses pertandingan tersebut. Namun, kepastiannya untuk hadir atau tidak belum dapat dipastikan.
Itu karena pada Minggu nanti, Ronaldo sudah punya agenda lain. Dia bersama timnya bakal bertandang ke markas Ittihad FC dalam ajang Liga Pro Arab Saudi.
Duel Paul dan Fury pada akhirnya terwujud setelah di dua kesempatan sebelumnya gagal gelar. Itu karena Fury dua kali menarik diri, masing-masing pada Desember 2021 dan Agustus tahun lalu.
Keduanya gagal bertemu di kesempatan pertama karena Fury pada saat itu sedang cedera. Sementara itu, jadwal duel mereka di Madison Square Garden dibatalkan karena Fury tidak dapat masuk ke Amerika Serikat akibat masalah visa.