JAKARTA - Atletico Madrid menderita kekalahan memalukan di tangan tim Segunda B (Divisi 3) Cornella pada ajang Copa del Rey, Kamis, 7 Januari dini hari. Pelatih Diego Simeone pasrah dengan masa depannya.
Atleti sering kali kesulitan di ajang Copa del Rey dalam beberapa tahun terakhir. Simeone menegaskan, dia akan mencoba memperbaikinya musim depan, selama dia masih di klub ibu kota Spanyol.
"Kami akan mencari solusi tahun depan jika saya masih di sini," kata Simeone dilansir dari Marca.
"Sepak bola sangat bisa berubah, tetapi Anda harus terbuka untuk semua kemungkinan. Kami harus terbuka untuk apa pun yang diputuskan klub," lanjut dia.
BACA JUGA:
Kekalahan tandang 0-1 dari Cornella merupakan salah satu hasil terburuk Simeone sebagai pelatih Atletico. Namun, ia tak ragu memuji lawannya.
"Kami selalu berusaha untuk menang tetapi lawan lebih baik, seperti tahun lalu. Kami memiliki peluang tetapi mereka memulai dengan sangat baik," Simeone kembali menuturkan.
"Ketika mereka lebih baik dari Anda, Anda harus memberi selamat kepada mereka," imbuhnya.
🎙 @Simeone reacts to tonight's game.
🔴⚪ #AúpaAtleti | 🏆 #CopaDelRey pic.twitter.com/4tQ7jrjMwe
— Atlético de Madrid (@atletienglish) January 6, 2021
Dalam pertandingan malam tadi, pelatih asal Argentina ini melakukan beberapa perubahan pada starting eleven. Tetapi, dia tidak akan menganggap para pemain yang dimainkan menyia-nyiakan kesempatan tersebut.
"Terlalu dini untuk memberikan pendapat, emosi sekarang adalah tentang hasil," kata Simeone.
"Mereka semua memberikan segalanya, tetapi terkadang berhasil dan terkadang tidak terlalu banyak," pungkas mantan kapten Tim Tango.