Bagikan:

JAKARTA - Timnas Argentina berhasil melangkah ke babak final setelah memulangkan Kroasia. Melihat perjuangan timnya sejauh ini, Julian Alvarez berjanji untuk memboyong trofi juara Piala Dunia 2022.

Dalam partai semifinal kontra Kroasia, Rabu 14 Desember dini hari, Albiceleste menang 3-0 dari lawan yang tak kalah tangguh. Kemenangan dibuka Lionel Messi dan digenapkan dengan brace Alvarez di menit ke 39 dan 69.

Berperan penting dalam kemenangan itu, Alvarez sadar bahwa timnya telah berada di jalur yang benar dengan target mereka memburu tiket final.

Namun, bagi Alvarez, perjuangan belum tuntas karena harapan terbesar timnya adalah membawa pulang trofi Piala Dunia 2022 ke Argentina.

Dengan target yang hanya tinggal selangkah lagi, ia mengungkap janji tampil lebih keras demi bisa membawa pulang impian tim dan seluruh warga Argentina.

"Kami (timnas Argentina) pantas mencapai final, kami memainkan pertandingan yang sangat hebat hari ini. Gol ini yang kami inginkan," kata Alvarez dilansir dari Tuttomercato pada Rabu, 14 Desember.

“Kami semua sangat senang dengan apa yang berhasil kami capai bersama-sama. Tapi saya berjanji untuk memberikan lebih lagi karena kami menginginkan Piala Dunia," ucapnya.

Nantinya, Argentina akan bentrok dengan pemenang duel antara Prancis vs Maroko. Pada kemenangan atas Kroasia, Alvarez mencatatkan rekor membanggakan.

Alvarez menjadi pemain timnas Argentina kedua yang mencetak empat gol dalam satu edisi Piala Dunia saat berusia 22 tahun, setelah Gonzalo Higuaín pada 2010.

Final Piala Dunia 2022 bisa menjadi ajang balas dendam untuk timnas Argentina. Pasalnya pada 2014, mereka gagal menjadi juara usai dikalahkan Jerman dengan skor 0-1.