Bagikan:

JAKARTA - Harry Maguire kemungkinan besar absen pada derbi Manchester akhir pekan ini. Pemain Manchester United (MU) itu mengalami cedera.

Cedera tersebut didapatnya saat membela timnas Inggris tampil di UEFA Nations League. Saat tampil melawan Jerman, Maguire terlihat dalam kondisi tertatih.

Harry Kane sempat membeberkan kondisi yang dialami kompatriotnya itu.  Kapten Three Lions menyebut Maguire bermain dengan menahan rasa sakit di kakinya.

“Maguire mengalami cedera dan dia bermain lima atau sepuluh menit dengan menahan sakit di kakinya,” kata Kane dikutip dari Daily Star.

Sumber yang sama menyebut, keadaan itu membuat Maguire tidak bisa ikut memperkuat Setan Merah saat menjalani derbi Manchester kontra City di Stadion Etihad, Minggu 2 Oktober.

Namun, cedera Maguire diyakini tidak menjadi pukulan berat buat manajer MU, Erik ten Hag. Pasalnya, pelatih asal Belanda itu belakangan memang tidak menggunakan jasa Maguire.

Sang pemain lebih banyak duduk di bangku cadangan. Ten Hag lebih percaya dengan penampilan Lisandro Martinez dan Raphael Varane.

Melawan Man City, Ten Hag tentu ingin meramu skuadnya sebaik mungkin. Sebab pertemuan dengan The Citizen menjadi ajang pembuktian rentetan positif MU dari empat laga terakhir di Premier League.