Bagikan:

JAKARTA - Mantan pemain nomor satu dunia Rory McIlroy telah memperingatkan rekan sesama pegolf tentang bahaya mendepankan "uang" di atas segalanya dengan memisahkan diri dari PGA Tour untuk bermain di LIV Invitational Series.

Dilansir Antara dari Golf Australia, Kamis, McIlroy adalah pegolf yang memilih tidak mengikuti seri perdana LIV Invitational Series di Centurion Club, London, Inggris, 9-11 Juni.

Dia akan tetap melanjutkan kariernya di PGA Tour dan terdekat turun untuk mempertahankan gelar di RBC Canadian Open 6-12 Juni yang dalam dua tahun tidak bergulir karena pandemi COVID-19.

RBC telah mengakhiri sponsornya dari Dustin Johnson dan Graeme McDowell yang memilih tampil di LIV Invitational Series, ajang baru yang didanai oleh Dana Investasi Publik (PIF) Arab Saudi.

Meski begitu, McIlroy enggan mengkritik pilihan dari pegolf yang memutuskan tampil di LIV. "Saya pikir sikap saya sudah jelas sejak awal," ujar pegolf asal Irlandia Utara tersebut.

"Ini bukan sesuatu yang saya ingin ikuti. Saya juga tentu tidak mendorong siapa pun untuk pergi. Ini hidup dan keputusan mereka. Mereka bisa menjalani seperti yang mereka inginkan," ujarnya menambahkan.

Bagi McIlroy, bermain di PGA Tour melawan pegolf terbaik di dunia adalah hal yang lebih menarik.

"Saya pikir bagi saya setiap keputusan yang Anda buat dalam hidup yang murni untuk uang, biasanya tidak berakhir dengan jalan yang benar. Jelas, uang adalah faktor penentu dalam banyak hal di dunia ini, tetapi jika itu murni untuk uang, sepertinya tidak pernah berjalan seperti yang Anda inginkan," kata McIlroy.

Dia juga menyinggung soal uang partisipasi yang besar di LIV dibanding dengan hadiah yang dimenangkan saat melakoni laga di PGA Tour.

"Kita semua tahu mengapa semua orang bermain di London, pekan ini. Banyak uang dan uang di muka. Untuk beberapa orang, saya benar-benar mengerti," ujar McIlroy.

"Saya pikir mereka berpikir jangka pendek. Beberapa dari mereka ini lebih muda dari saya dan memiliki seluruh karier di depan mereka. Itu hal yang saya tidak mengerti," pungkasnya.

Deretan pegolf top dunia telah memutuskan untuk mundur dari PGA Tour dan memilih tampil di ajang perdana LIV Invitational Series.

Misalnya mantan pegolf nomor satu dunia Dustin Johnson. Hadiah uang yang menggiurkan dari LIV Golf telah menarik peraih gelar mayor lainnya seperti Sergio Garcia, Graeme McDowell, dan Louis Oosthuizen.

LIV Invitational Series di London memang menggiurkan. Ajang ini memperebutkan hadiah 25 juta AS (sekitar Rp361 miliar), termasuk 4 juta dolar AS (sekitar Rp57 miliar) untuk pemenang dan jaminan 120 ribu dolar AS (Rp1,7 miliar) untuk pegolf.

Angka yang fantastis bila dibandingkan dengan hadiah pemenang US Open 2021 yakni sebesar 2,5 juta dolar (sekitar Rp36 miliar) dan Open Championship tahun lalu senilai 2 juta dolar AS (sekitar Rp28,9 miliar).