JAKARTA - Kontingen Indonesia kini mengoleksi 62 medali emas di ajang SEA Games 2021 hingga Minggu, 22 Mei, pukul 14.30 WIB. Dua tambahan emas datang dari cabor menembak.
Emas pertama dari cabor menembak hari ini dipesembahkan Anang Yulianto yang turun pada nomor pistol standar 25 meter putra. Dia mengalahkan wakil Singapura, Lim Swee Hoong, yang meraih medali perak. Sementara medali perunggu didapat atlet tuan rumah Vietnam, Phan Xuan Chuyen.
Emas kedua diraih Muhammad Sejahtera Dwi Putra yang tampil di nomor target bergerak 10 meter putra. Dia mengungguli dua penembak tuan rumah, Ngo Huu Vuong dan Tran Hoang Vu.
Sebelumnya, Indonesia juga menambah keping medali emas melalui Muhammad Zul Ilmi yang turun pada cabang olahraga angkat besi nomor 89kg putra.
Sementara itu, Indonesia juga menambah medali perak dari lifter Nurul Akmal yang turun dari nomor +71kg putri. Kemudian perunggu diraih atlet balap sepeda Ayustina Delia Priatna pada nomor Individual Road Race Putri.
Dengan hasil ini, Indonesia bertahan di posisi ketiga klasemen perolehan medali dengan 62 medali emas, 80 perak dan 70 perunggu.