JAKARTA - Cabang olahraga dayung kembali mempersembahkan medali emas untuk kontingen Indonesia, Jumat 13 Mei. Kali ini diraih dari nomor lightweight men’s quadruple sculls.
Ini merupakan medali emas keempat yang sudah disumbangkan tim dayung. Sebelumnya, medali emas dari cabor ini datang dari nomor men's double sculls, lightweight men's doubles sculls, dan lightweight men's coxless fours.
Emas keempat ini dipersembahkan Ali Mardiansyah/Ihram/Ardi Isadi/Kakan Kusmana.
Tim Indonesia mengalahkan wakil tuan rumah, Vietnam, yang mendapatkan medali perak. Sementara perunggu diraih tim Filipina.
Selain medali emas untuk Indonesia, cabor dayung juga menyumbang medali perak.
Medali perak itu diraih dari nomor leightweigt quadruple sculls putri yang menurunkan Melani Putri, Mutiara Rahma Putri, Nurtang, dan Anggi Widianti. Lalu dari Jualinti dan Chelsea Corputty yang turun di nomor ganda putri.
Dengan tambahan ini, kontingen Indonesia kini mengoleksi 14 medali dengan rincian lima emas, delapan perak dan satu perunggu. Hasil itu juga membuat Indonesia tetap berada di urutan ketiga klasemen sementara perolehan medali SEA Games 2021.