JAKARTA - Juara kelas bantam IBF Ebanie Bridges menegaskan bahwa dia adalah satu-satunya Blonde Bomber menyusul berita tentang Dina Thorslund.
Menanggapi artikel Daily Star Sport tentang Thorslund, Bridges mengatakan melalui Twitter bahwa Throslund sedang bermimpi.
"Thorslund harus berhenti bilang ada dua 'Blonde Bombers' - hanya ada satu, mari kita perbaiki," kicaunya.
Dina Thorsland needs to stop saying there’s two “Blonde Bombers” - there’s only one, let’s get that right.
— Blonde Bomber š„šš¼āļø (@EbanieBridges) April 13, 2022
Thorslund, yang merupakan juara kelas bantam WBO saat ini, mengklaim dirinya bisa mengalahkan Bridges, dan duel mereka bisa dilabeli sebagai pertarungan Blonde Bombers.
"Akan luar biasa melawan Ebanie tetapi hasilnya tidak akan mengejutkan orang-orang karena saya akan menang karena saya lebih baik darinya," Thorslund mengatakan kepada Boxing Scene dikutip dari Daily Star, Kamis.
"Tapi itu akan jadi pertarungan yang hebat dan kemasannya bisa sangat menyenangkan dengan dua blonde bomber!" dia menambahkan.
"Saya yakin saya adalah petarung terkuat di kelas bantam dan dengan persiapan yang tepat, saya bisa merebut semua sabuk juara dan menyatukan divisi.
BACA JUGA:
"Itu adalah tujuan saya dan untuk mencapai titik ini dalam karier saya telah lama datang, terutama tanpa promotor begitu lama, tetapi dengan Probellum mendukung saya, saya berharap kami dapat membuat pertarungan besar-besaran untuk tinju wanita."
Bridges merebut gelar kelas bantam IBF dengan cara yang meyakinkan di kota kelahirannya, Leeds bulan lalu, dan pembicaraan telah beralih ke lawan berikutnya.
Petinju Australia itu ingin pertandingan ulang melawan Shannon Courtenay. Sementara pertarungan unifikasi dengan Yulihan Luna, Jamie Mitchell, atau Thorslund juga ada dalam rencananya.