JAKARTA – Tunggal putra Jonatan Christie sukses mencapai babak perempat final Korea Open 2022. Ia mengalahkan wakil Jepang Kodai Naraoka.
Jonatan menang dua set langsung 21-16, 21-11 atas Kodai dalam laga yang berlangsung di Palma Indoor Stadium pada Kamis, 7 April 2022. Pemilik medali emas Asian Games itu butuh 43 menit untuk ke perempat final.
Sebelum memimpin pada set pertama, Jonatan sempat bersaing sengit pada empat poin awal. Pebulu tangkis 24 itu kemudian unggul 7-3 dan memimpin 11-9 pada interval, lalu terus dominan untuk menang di set pertama.
Di set kedua, Jonatan kehilangan tiga poin pertama sebelum bangkit mengejar dan menyamakan kedudukan. Setelah itu, penampilan Jonatan tidak bisa mendapat persaingan dari lawannya sampai menyudahi laga.
Dalam perempat final nanti, Jonatan akan mendapat tantangan dari wakil Thailand Kunlavut Vitidsarn. Unggulan kedelapan ini menyingkirkan Jan Louda untuk mengunci pertemuan dengan Jojo, sapaan akrab Jonatan.
BACA JUGA:
Sebelumnya tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito sudah lebih dulu melangkah ke delapan besar usai menyingkirkan tunggal putra India Lakshya Sen.
Selain Jonatan dan Vito, pasangan juara All England Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri juga menembus delapan besar bersama Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.
Kemudian dua wakil ganda campuran Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandoso dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari juga sukses menembus ke babak yang sama. Kedua wakil ini kompak menang atas wakil tuan rumah Taeyang Shin/Chang Ye Na dan Dong Ju Ki/Kim Hyerin.