JAKARTA – Pelatih tim nasional Belanda Louis van Gaal memberi kabar kurang menyenangkan. Juru taktik 70 tahun itu mengonfirmasi dirinya menderita kanker prostat.
Mantan bos Manchester United itu mengungkap penyakit yang ia derita dalam acara televisi Belanda, Humberto. Meski demikian, ia menegaskan tidak akan mundur dari kursi pelatih tim Orange.
"Setiap periode selama saya menjadi manajer tim nasional, saya biasanya pergi ke rumah sakit pada malam hari tanpa para pemain mengetahuinya sampai saat ini. Sambil berpikir saya sehat. Tapi, ternyata tidak," katanya, disitat Reuters.
"Saya memang mendapat perlakuan istimewa di rumah sakit. Saya diizinkan masuk melalui pintu belakang ketika membuat janji dan pergi ke sana dan segera dibawakan ke ruangan lain. Saya telah diperlakukan dengan luar biasa," lanjutnya.
BACA JUGA:
Van Gaal menduduki jabatan pelatih timnas Belanda untuk kali ketiga. Ia sukses membawa negaranya ke Piala Dunia di Qatar 2022.
Di kejuaraan paling bergengsi empat tahunan itu, skuad van Gaal berada di Grup A. Di tempat yang sama ada tuan rumah Qatar, kemudian, Senegal, dan Ekuador.
Karier pelatih van Gaal telah berlangsung hampir empat dekade. Ia sukses memenangkan gelar liga bersama Barcelona, Ajax Amsterdam, Bayern Munich, dan AZ Alkmaar.
Ia juga sempat menghabiskan dua musim di Manchester United. Selama berada di Old Trafford ia membawa klub meraih gelar Piala FA pada 2016 sebelum dipecat beberapa hari kemudian sebelum digantikan oleh Jose Mourinho.