JAKARTA - Inul Daratista dikenal bukan hanya sebagai penyanyi dangdut, dia juga memiliki bisnis karaoke yang sudah berjalan cukup lama dan dikenal luas masyarakat.
Mengenai pembayaran royalti dari usahanya itu, Inul memastikan bahwa pihaknya secara rutin telah membayarkannya ke Lembaga Manajemen Kolektif Nasional (LMKN).
“Kalau royalti untuk bisnis, insya Allah semuanya sudah aman, lancar, bahkan sudah ada jalannya kita pendistribusiannya ke mana, ke LMKN,” kata Inul kepada awak media di Tendean, Jakarta Selatan baru-baru ini.
“(SelanjutnyaK LMKN ke mana, ada KACI, RAI, WAMI, dan lain sebagainya. Nah itu nanti masalah pendistribusinya tergantung kita sih,” lanjutnya.
Sementara, terkait permasalahan royalti yang dihadapinya sebagai penyanyi, Inul mengakui bukan perkara asing baginya. Ia menyerahkan permasalahan yang ada agar diselesaikan dengan baik.
BACA JUGA:
“Kalau royalti yang terbaik aja sih. Karena aku juga sudah bertahun-tahun mengalami kasus-kasus royalti seperti itu. Dan kita kembalikan saja kepada LMKN, LMK, dan juga orang-orang terkait yang memang bisa mengatasi hal ini,” katanya.
Inul sendiri tidak ingin berbicara banyak terkait permasalahan royalti, pasalnya ia melihatnya sebagai isu yang cukup sensitif.
“Karena kalau royalti itu kan sensitif ya, jadi aku nggak mau komentar yang terlalu dalam. Karena posisinya aku sendiri sebagai artis, dan berhak juga untuk mendistribusikan apa yang harus didistribusikan,” pungkasnya.