Bagikan:

JAKARTA - Menjaga keutuhan sebuah band bukan perkara mudah. Tak hanya menjaga kekompakan antar member, tekanan juga datang dari faktor eksternal sebagai penguji solidaritas mereka.

Karenanya, bongkar pasang personel dalam grup musik sudah jadi hal lumrah. Namun lain cerita jika yang pergi adalah salah satu member kunci dalam grup.

Meski tak sampai meruntuhkan band, kepergian para penggawa itu tetap berdampak besar. Salah satu yang paling terasa mungkin turunnya dukungan dari para penggemar.

Beberapa nama populer ini jadi contoh musisi yang sempat keluar dari band, tapi akhirnya bergabung lagi dan mendapat sambutan yang sangat meriah. Siapa saja?

David Lee Roth

Van Halen tercatat sebagai band yang membawa pengaruh besar di musik rock. David Lee Roth jadi salah satu yang berkontribusi di dalamnya.

Bergabung 1974, Lee Roth memutuskan keluar pada 1985 untuk project lain. Seperti tak ada harapan kembali, ia kemudian bergabung lagi pada 2007 untuk fase kedua petualangannya bersama Van Halen.

Mike Portnoy

Drummer yang satu ini telah begitu melekat dengan Dream Theater. Sebagai salah satu pendirinya, mereka jadi anomali dengan musik progresif rock dan metal yang meraih sukses komersil.

Tahun 2010 fans dibuat kaget saat Portnoy memilih keluar dari band untuk solo karier dan bergabung dengan sederet project musik. Kembali pada 2023, ini jadi salah satu cerita balikan paling monumental di skena rock.

Phil Collins

Genesis dipandang sebagai band panutan dengan musiknya yang berciri. Dulu Phil Collins mengemban tugas sebagai penggebuk drum selama beberapa tahun.

Peter Gabriel, vokalis Genesi mundur lebih dulu yang membuat Phil berubah menjadi vokalis. Phil sempat meninggalkan band untuk fokus dengan solo karier, sebelum kembali pada periode 2006-2007.

John Frusciante

Menyebut momen comeback paling epic, sulit tak menyebut nama John Frusciante. Gitaris eksentrik ini jadi tulang punggung dan melejitkan karier Red Hot Chili Peppers.

Meski bukan salah satu founding members, John memiliki sentuhan artistik yang menjadikan RHCP raksasa di industri. Ia sempat keluar grup pada 2009 untuk rehat dari musik.

Posisinya digantikan Josh Klinghoffer selama 10 tahun sebelum ia kembali pada 2019 hingga sekarang.