JAKARTA - Bassis Slank, Ivanka menyambut antusias gelaran Synchronize Fest 2024 yang akan digelar selama tiga hari di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta Pusat pada 4 hingga 6 Oktober mendatang.
Pasalnya, Synchronize mempersiapkan panggung spesial untuk Ivanka cs lewat Potlot Jam, yaitu kumpulan musisi Indonesia yang memulai karier musiknya dari Jalan Potlot di Duren Tiga, Jakarta Selatan.
“Potlot Jam itu ada Slank, ada Kidnap Katrina, ada Anda Perdana, ada Ipang Lazuardi, ada Oppie & BOP, ada Otto Jam yang itu bandnya Imanez. Jadi, satu komunitas kita akan ditampilkan di satu panggung, namanya Potlot Jam,” ujar Ivanka saat ditemui usai konferensi pers Synchronize Festival 2024 di Cilandak, Jakarta Selatan pada Selasa, 27 Agustus.
Bassis 52 tahun itu mengatakan, apa yang akan ditampilkan Potlot Jam pada Oktober mendatang membawa ‘spirit’ dari mendiang Imanez.
“Ya cuma Synchronize yang akhirnya bisa ngumpulin kita untuk main di panggung. Dan itu sebenarnya spirit-nya spirit karena Imanez, karena di situ ada Otto Jam-nya Imanez. Slank juga nanti akan bawain lagunya Imanez, yang kita masukin ke album,” katanya.
Ivanka juga memuji penyelenggara Synchronize yang bersedia menghadirkan Potlot Jam. Meski pikiran untuk mempersatukan musisi-musisi Potlot sudah ada sebelumnya, hanya Synchronize yang serius untuk merealisasikan.
“(EO yang mau menghadirkan anak-anak Potlot) mungkin banyak, tapi yang berani cuma Synchronize aja buat ngumpulin kita untuk main di satu panggung,” kata Ivanka.
BACA JUGA:
Potlot Jam bukan satu-satunya penampilan spesial di Synchronize Fest 2024. Gelaran ini juga menghadirkan NIKE ARDILLA LIVE BERSAMA (Bonita, Danilla, Fanny Soegi, Putri Ariani, Tantri "KOTAK"); ROCK OPERA KEN AROK: HARRY ROESLI (ANDY /rif, Arie Kriting, Candil, Dira Sugandi, Fauzan Lubis, Hari Pochang, Indra Lesmana, Isyana Sarasvati, Oslo Ibrahim, Sal Priadi, Soleh Solihun, Sri Hanuraga, Teater Mainmonolog) dengan musik oleh Gerald Situmorang; serta 60 TAHUN ELVY SUKAESIH BERKARYA yang menjadi ajang penghormatan pada para musisi yang lebih dulu berdedikasi dan melahirkan karya-karya monumental.
Pertunjukan yang mengusung tema-tema menarik lain juga dihadirkan, seperti penampilan 5 diva muda masa depan SRICANDY: Lyodra, Tiara Andini, Ziva Magnolya, Mahalini, Keisya Levronka yang akan tampil di dalam satu panggung; Pertunjukan SORE DAN KAWAN-KAWAN (Afgan, Ardhito Pramono, Atilia Haron, Bilal Indrajaya, Cholil Mahmud, Fanny Soegi, Pusakata, Noh Salleh, Rian Ekky Pradipta); serta hadirnya program musik fenomenal televisi medio 2000-an INBOX SCTV LIVE AT SYNCHRONIZE FEST (7ICONS, CHIBI-CHIBI, D'Bagindas "C.I.N.T.A", Hello Band, Repvblik. HOST: Andhika Pratama, Gading Marten, Audi Marissa).
Sebagai informasi, pembelian tiket Synchronize Fest 2024 masih dapat diperoleh dengan mengunjungi website resmi www.synchronizefestival.com.