Bagikan:

JAKARTA - Calum Scott telah meluncurkan single terbarunya yang berjudul “Roots”. Lagu ini merupakan rilisan kedua di tahun 2024, setelah “Lighthouse”.

“Roots” diproduksi dengan melibatkan beberapa produser, yaitu The Six dan Dino Medanhodzic, serta produksi tambahan dari Jon ‘MAGS’ Maguire.

Lagu ini mencoba untuk menyoroti sisi Calum Scott yang lebih ringan dengan musik yang easy listening.

Namun, optimisme terpancar lewat irama lagunya, dengan ritme cepat yang diiringi tepuk tangan, Calum bernyanyi dengan intensitas yang kuat.

“Roots” ditulis sebagai lagu musim panas. Lagu ini menggambarkan ‘pujian’ atas jenis cinta yang menerangi jiwa dan menghubungkan kita dengan diri kita yang sebenarnya.

“Only young, making dumb mistakes/Get lost in a drunken haze/Got lost but I’m on my way home,” bunyi lirik lagu Roots.

Sementata, dalam penulisan lagu, Calum Scott dibantu oleh beberapa rekannya, yaitu Maguire, Richard Boardman, dan Mike Needle.

“Roots” juga diproyeksikan masuk dalam setlist tur bertajuk “The Songbook So Far” yang akan datang.

Calum Scott akan menggelar konser tur di delapan kota di Amerika Utara pada Oktober mendatang.

Delapan kota tersebut meliputi Montreal dan Toronto di Kanada, serta Boston, New York, Philadelphia, Los Angeles, Seattle, dan Highland di Amerika Serikat.