Bagikan:

JAKARTA - .Feast kembali menyuarakan keresahan mereka melalui karya musik. Setelah MV 'Konsekuens', trek 'Politrik' jadi tembang susulan.

Dengan tempo cepat dan distorsi agresif, unek-unek itu tersampaikan melalui aransemen yang menggugah. Lirik lagu 'Politrik' jadi sindiran untuk kondisi dan situasi di sekitar yang penuh intrik, dirilis pada 7 Juni dini hari.

Departemen lirik dikerjakan sendiri oleh Baskara Putra, alias Hindia. Sementara penggarapan aransemen melibatkan para personel .Feast.

Tak dikemas membosankan seperti video lirik kebanyakan, .Feast membawa konsep menarik dengan latar putih serta banyak ornamen.

Bukan hanya untuk menunjang dari estetik, animasi yang disuguhkan juga punya tujuan untuk mempertebal pesan yang disampaikan.

Lagu ini jadi bagian dari album M&M, atau Membangun & Menghancurkan milik Baskara dkk. Lewat karya ini .feast bisa mengemas kritik dan cara yang lebih cantik dan bisa diterima di kalangan muda.