Bagikan:

JAKARTA - Citra Sherina Munaf sebagai penyanyi dan aktris cilik belum juga hilang meski usianya saat ini sudah menginjak 33 tahun. Banyak penggemar yang melihat Sherina sebagai sosok yang mengingatkan mereka akan memori masa lalu.

Terlebih, karya-karya Sherina semasa kecil masih terus dinikmati, sebut saja beberapa lagu seperti “Andai Aku Besar Nanti”, “Bermain Musik”, “Kembali Ke Sekolah”, “Bintang Bintang”, dan lagu-lagu dari soundtrack Petualangan Sherina.

Sherina sendiri mengaku masih sering diminta menyanyikan lagu-lagu lamanya. Dan ia tidak pernah merasa keberatan untuk melakukannya.

“Justru sekarang memang seringkali diminta memainkan lagu yang dulu. Tapi aku senang banget, karena bisa me-refresh materi yang dari kecil aku nyanyiin itu,” kata Sherina saat ditemui di Bintaro, Tangerang Selatan beberapa waktu lalu.

“Dan aku sama sekali nggak keberatan (untuk melakukannya),” lanjut Sherina.

Bagi Sherina, menyanyikan lagu-lagu di masa kecil justru jadi momen yang membanggakan, meski diakui lirik lagunya sudah tidak sesuai dengan usianya saat ini.

“Aku nggak nyangka gitu, mana nyangka kalau anak kecil ini ketika nyanyi "Andai Aku Besar Nanti", 20 tahun kemudian dia akan menjadi dewasa dan menyanyikan lagu yang sama. Dan ternyata yang mendengar juga ikut bertumbuh dan bisa nangis dengar lagu itu,” katanya.

Namun, menyanyikan lagu-lagu di masa kecil tentunya berbeda ketika dinyanyikan saat dewasa. Sherina mengaku harus menyesuaikan lagu-lagu tersebut dengan kondisi suaranya saat ini.

“Yang tricky (saat menyanyikan lagu-lagu dulu) adalah di kunci (key), nada dasarnya. Kalau nada dasar aku pas kecil kan beda, makin dewasa makin rendah, jadi harus digenjot lagi. Pas kecil sih gampang, pas dewasa jadi lumayan susah,” pungkas Sherina.