Lagu Kampanye Ganjar-Mahfud Diduga Jiplak Lagu Weeekly
Tangkapan layar lagu kampanye yang diduga jiplak lagu Weeekly (YouTube GM24)

Bagikan:

JAKARTA – Weeekly, girl group asal Korea Selatan kembali menjadi perbincangan warganet Indonesia. Pasalnya, lagu mereka yang berjudul After School diduga dijiplak oleh pihak yang mendukung pasangan capres-cawapres nomor urut tiga dalam kontestasi Pemilu 2024, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Akun TikTok @ganjaruntukindonesia_3 mengunggah penggalan video tujuh orang wanita muda menyanyikan lagu kampanye untuk Ganjar-Mahfud. Disebutkan bahwa video tersebut berasal dari kanal YouTube GM24.

Yang menjadi permasalahan, bagian reff yang dinyanyikan dalam video tersebut sangat identik dengan lagu After School dari Weekly. Hal tersebut langsung disadari beberapa warganet yang tampak mengetahui lagu girl group di bawah naungan IST Entertainment itu.

“Emang boleh? Sesama ini sama Weeekly After School?” komentar akun @aer***.

“Nada nya sama banget pls sama Weeekly After School,” tulis akun @fir***.

Dari video yang diunggah, tampak beberapa unsur seperti mengikuti video klip Weeekly, selain lagunya, mulai dari anggota yang sama-sama berjumlah tujuh, dan konsep seperti video Kpop dimana terdapat koreografi.

Akun media sosial lain juga mengunggah kesamaan lagu kampanye tersebut dengan lagu After School. Akun Instagram @mimi.julid memperlihatkan kesamaan nada di awal lagu.

Ditampilkan pula beberapa komentar warganet yang sadar dengan kesamaan yang ditampilkan.

“Dikira org Indonesia gatau Weeekly kali wkwk,” komentar akun @kim***.

“Dikira lagu sepopuler ini pada gatau apa ya,” tulis akun @jun***.

Sebagai informasi, After School merupakan lagu dari album We play yang dirilis pada 17 Maret 2021. Lagu ini dapat dikatakan sebagai yang paling populer dari Weeekly sejak debutnya hingga saat ini.

Grup yang beranggotakan Lee Soojin, Monday, Park Soeun, Lee Jae Hee, Jihan dan Zoa itu belum pernah tampil di Indonesia, namun lagu After School pernah diputar di salah satu program televisi Tanah Air.