Bagikan:

JAKARTA - KISS mengonfirmasi, pertunjukan pertama mereka yang menggunakan avatar akan berlangsung pada  2027.

Band ini memainkan pertunjukan terakhir mereka secara fisik di Madison Square Garden pada 2 Desember, mengakhiri tur dunia bertajuk 'End Of The Road'.

Dalam konser tersebut, KISS mengumumkan akan terus melanjutkan karier mereka sebagai avatar virtual, kabarnya menjadi band AS pertama yang melakukan ini.

Kini, KISS membagikan klip teaser yang mengungkap kapan para penggemar dapat melihat avatar mereka tampil. 

“50 tahun adalah waktu yang lama, dan masa depan sedang dalam proses pembuatan,” demikian bunyi keterangan tersebut, dikutip dari NME, Rabu.

Sementara video tersebut memuat kata-kata: “Pertunjukan akan datang pada 2027.”

Bassis Gene Simmons baru-baru ini mengatakan bahwa avatar tersebut akan jauh lebih baik dari yang pernah ada sebelumnya lantaran dana yang diinvestasikan mencapai angka 200 juta dolar AS.

Dia juga sebelumnya menegaskan, tur perpisahan ini adalah “akhir perjalanan band, bukan merek”.

Adapun avatar tersebut dilaporkan dibuat oleh perusahaan SFX milik George Lucas, Industrial Light & Magic dan bekerja sama dengan Pophouse Entertainment Group, yang didirikan bersama Björn Ulvaeus dari ABBA dan berada di belakang pertunjukan avatar Voyage milik grup pop Swedia.

Namun, avatar KISS kabarnya tidak akan tampil serealistis ABBA.

“Kami akan mencari tahu setelah tur,” jelas CEO Pophouse Per Sundin (via BBC).  “Apakah ini akan menjadi konser KISS di masa depan?  Apakah itu opera rock?  Apakah itu musikal?  Sebuah cerita, sebuah petualangan?”