Bagikan:

JAKARTA - Penyanyi dan aktivis terkenal Irlandia Sinead O'Connor meninggal dunia pada usia 56 tahun.

Kabar kematian penyanyi yang memutuskan memeluk agama Islam pada 2018 dan mengubah namanya menjadi Shuhada’ Davitt itu diumumkan pihak keluarga Sinead.

“Dengan sangat sedih kami mengumumkan meninggalnya Sinéad yang kami cintai. Keluarga dan teman-temannya sangat terpukul dan telah meminta privasi pada saat yang sangat sulit ini,” bunyi pernyataan keluarga penyanyi yang dilansir The Guardian.

Berita kematian Sinead datang setahun setelah putranya yang berusia 17 tahun, Shane, bunuh diri pada Januari 2022. Unggahan media sosial terakhirnya adalah kicauan dari foto mendiang putranya dengan tulisan:

“Sejak itu telah hidup sebagai mayat hidup makhluk malam. Dia adalah cinta dalam hidupku, pelita jiwaku.”

Sejauh ini, tidak ada penyebab kematian Sinead yang terungkap.

Lahir dengan nama Sinead Marie Bernadette O'Connor di Dublin pada 8 Desember 1966, dia menjadi terkenal di akhir tahun 80-an dengan album debutnya The Lion And The Cobra.

Sepanjang kariernya, Sinead merilis 10 album studio, di mana sebuah lagu cover milk Prince, Nothing Compares 2 U meraih pengakuan dunia dan memuncak di Nomor Satu Billboard Hot 100 pada tahun yang sama.

Kesuksesannya membawa Nothing Compares 2 U menduduki puncak tangga lagu di seluruh dunia dan mendapatkan tiga nominasi Grammy diikuti oleh video ikonik yang menyertai lagu tersebut, disutradarai oleh pembuat film Inggris John Maybury, menjadi setenar lagu itu sendiri.

Sinead mengklaim dalam wawancara dengan The New York Times bahwa dia menghadapi konfrontasi kekerasan dari Prince di rumahnya terkait hit Nothing Compares 2 U.

Innalillahi wa inna ilaihi rajiun... Selamat jalan Sinead O'Connor.