JAKARTA - Armand Maulana menyampaikan, penggarapan karya dalam GIGI masih kerap berisi keributan antarpersonel hingga hari ini. Namun, menurut pria asal Banten itu justru suasana tersebut tidak boleh dihilangkan.
Hal ini ia utarakan dalam sesi wawancara bersama Soleh Solihun pada Podcast Naik Clas di YouTube.
"Keributan itu pasti lah. Harus tetap ada. Kalau di dalam karya tidak pernah ribut ya jangan," ia membuka.
"Misal kayak antarpersonel sudah yang terserah. Pada akhirnya jadi enggak mengeluarkan seluruh kemampuan kita gitu," ujar Armand.
BACA JUGA:
"Makanya itu tuh harus terjadi kayak misal, 'lu bisa enggak sih beat-nya enggak gitu Hen'. Terus Hendy jawab, 'kalau menurut gua asik man'. Gua jawab, 'enggak. Karena kalau begitu nanti vokalnya tabrakan sama gua'. Nah, yang seperti itu kan perlu," lanjutnya.
Bahkan, vokalis GIGI itu menambahkan jika tidak ada keributan, bisa dibilang grup tersebut sudah terasa tidak menyatu.
"Balik lagi, kalau misal kayak pada yang terserah aja. Menurut gua itu grupnya sudah enggak menyatu," pungkasnya.