JAKARTA - Gangsta Boo, mantan anggota grup hip-hop Three 6 Mafia dan salah satu pelopor musik rap wanita meninggal dunia. Dia berusia 43 tahun.
Menurut laporan Pitchfork, Gangsta Boo ditemukan tak bernyawa pada Minggu waktu setempat. Peyebab kematiannya, sejauh ini, belum diketahui.
Terlahir dengan nama Lola Mitchell di Memphis, Tennessee pada 7 Agustus 1979, Gangsta Boo mulai menulis puisi sejak usia dini. Dia sering memberikan puisi-puisi tersebut kepada ayahnya, yang pada akhirnya memutuskan untuk memberinya kibor dan mesin karaoke.
Pada saat dia di SMP, Mitchell menarik perhatian teman sekelasnya saat itu DJ Paul ketika nge-rap dalam sebuah pertunjukan bakat pada usia 14 tahun.
BACA JUGA:
“Saya diminta untuk lebih banyak memainkan lagu Three 6 Mafia dan saya baru saja masuk ke grup seperti itu. Orang-orang terus meminta saya,” katanya kepada Passion of the Weiss pada tahun 2012.
Mitchell mengadopsi moniker Gangsta Boo dan mulai nge-rap di Three 6 Mafia. Dia baru berusia 15 tahun ketika merekam syairnya untuk album studio debut mereka, Mystic Stylez, yang dirilis pada 1995.
Album penuh tersebut dengan cepat mengokohkan dirinya sebagai pengubah permainan untuk kancah rap Selatan dan hip-hop pada umumnya, sebagian besar karena untuk mendefinisikan bebunyian hororcore Three 6 Mafia.