JAKARTA - Yamaha, produsen kendaraan dari Jepang, membawa pembaruan pada model MT-15 2024 dengan skema warna terbaru di Malaysia bersamaan dengan peluncuran MT-25 terbaru.
Dilansir dari Paultan, Kamis, 9 Mei, pabrikan berlogo garputala ini menghadirkan warna Midnight Cyan dan Midnight Black untuk MT-15, sama seperti saudaranya yang lebih besar. Perusahaan menyebut motor tersebut akan tersedia di jaringan dealer Yamaha Hong Leong.
Meskipun membawa warna terbaru, motor ini tetap memiliki beberapa persamaan dari sebelumnya dari segi teknis. Suspensinya telah menggunakan garpu terbalik dengan kaki garpu anodisasi emas di ujung depan dan monoshock yang dapat disesuaikan preload di belakang.
Sistem pengereman MT-15 juga mendapatkan cakram hidrolik tunggal di pelek depan dan belakang dengan pelek berukuran 17 inci dibaluti ban depan 110/7-0 dan 140/70 di belakang.
Kemudian, motor ini dilengkapi sejumlah perlengkapan standar terdiri dari panel instrument LCD monokrom yang menampilkan sejumlah informasi. Pencahayaan depan dan belakang telah usung teknologi LED.
BACA JUGA:
Sementara itu, tangki bahan bakarnya lebih kecil dengan bobot lebih ringan dari MT-25, yakni 10,4 liter dan berat 133 kg dengan ketinggian jok hingga 810 mm.
Dari sisi dapur pacunya, Yamaha MT-15 dibekali dengan mesin 155 cc variable valve actuation berpendingin cairan SOHC silinder tunggal, menghasilkan tenaga 19 dk pada 10.000 rpm dan torsi 14,7 Nm pada 8.500 rpm. Ini digabungkan dengan transmisi enam percepatan didukung slipper and assist clutch.
Tawarkan warna yang lebih segar, Yamaha MT-15 terbaru dibanderol dengan harga senilai 12.498 ringgit Malaysia atau setara Rp42,3 jutaan.