Aprilia RSV4 dan Tuono Edisi Terbatas dengan Tampilan Motor Balap
Aprilia RSV4 Factory dan Tuono V4 Factory. (Dok. Aprilia)

Bagikan:

JAKARTA - Pabrikan motor sport asal Italia, Aprilia merilis varian terbaru dari model RSV4 Factory dan Tuono V4 Factory dengan edisi terbatas untuk 2023.

Peluncuran kedua motor tersebut dilakukan menjelang balapan MotoGP yang berlangsung di Circuit of the Americas di Austin pada 14-16 April. Kedua motor tersebut diselimuti livery yang menggabungkan aksen putih, merah, biru, dan perak.

Dilansir dari rideapart, Senin, 17 April 2023, baik RSV4 Factory dan Tuono V4 Factory mendapatkan beberapa peningkatan performa. Aprilia menyematkan ECU Marelli six-axis 11MP, full ride-by-wire throttle dan sistem operasi Aprilia Performance Ride Control.

Masing-masing motor memiliki enam mode berkendara, dengan tiga di antaranya untuk penggunaan trek balap dan tiga lainnya disesuaikan dengan penggunaan jalan raya.

Tentunya pengendara dapat mengatur mode berkendara sesuai dengan kemauan. Pengendara dapat mengatur juga sistem kontrol traksi, kontrol wheelie, pengereman mesin, dan ABS.

Pada bagian kaki-kaki, kedua motor tersebut mendapatkan suspensi Öhlins Smart EC 2.0 semi-aktif dan menggunakan satu set rem Brembo Stylema dengan ditutupi pelek aluminium.

Aprilia juga memberikan sistem pencahayaan terbaik pada RSV4 maupun Tuono V4 edisi terbatas ini. Kedua motor ini disediakan lampu LED, termasuk lampu berjalan siang hari perimeter dan lampu menikung. Pabrikan juga menyempurnakan desain aerodinamis, serta menawarkan peningkatan performa untuk ngebut.

Aprilia RSV4 2023 ditenagai mesin 1.099 cc V4, yang diklaim dapat menghasilkan tenaga sebesar 217 dk. Untuk model Tuono V4 2023, disematkan mesin V4 1.077 cc yang mampu menghasilkan tenaga 175 dk.

Aprilia akan merilis kedua motor tersebut untuk pasar Amerika Serikat (AS) dan Kanada dan mulai tersedia di diler Aprilia pada Mei 2023 untuk AS dan Juni 2023 untuk Kanada.

Untuk harganya sendiri, Aprilia RSV4 Factory akan dibanderol 26.499 dollar AS (kisaran Rp393,5 jutaan) untuk wilayah AS dan 28.245 (kisaran Rp419,5) dollar AS untuk Kanada.

Sementara itu, Tuono V4 Factory akan dijual dengan harga 20.099 dollar AS (sekitar Rp298,5 jutaan) untuk wilayah AS. Sedangkan, untuk Kanada dijual seharga 22.845 dollar AS (sekitar Rp339,1 jutaan).